Bisnis.com, JAKARTA – Nano Group optimistis akuisisi Ruangguru terhadap Schoters berdampak positif terhadap kinerja perusahaan.
Untuk diketahui, Schoters merupakan anak usaha afiliasi PT Nanotech Indonesia Global Tbk yang baru saja mengumumkan diakuisisi oleh startup education technology di Indonesia, yaitu Ruangguru.
Komisaris PT Nanotech Indonesia Global Tbk (NANO) Nurul Taufiqu Rochman mengatakan akuisisi terhadap Schoters oleh Ruangguru akan memberi imbas positif dan memberi keuntungan bagi Nano Group maupun anak-anak usaha afiliasi.
“Diakuisisinya Schoters ini akan berdampak positif bagi Nano Group,” ujarnya dalam siaran pers, Selasa (5/7/2022).
Nano Group diklaim terus mengembangkan perusahaan start up yang dinilai cukup berhasil. Salah satunya Schoters yang diakuisisi Ruangguru. Schoters adalah platform digital bimbingan bahasa dan kuliah di luar negeri.
Mengutip laman Schoters.com, start up tersebut telah mewujudkan mimpi ribuan alumni untuk diterima di kampus top dunia serta mendapatkan beasiswa.
Lulusan-lulusannya bahkan berhasil tembus ke kampus top dunia seperti Harvard University, Cambridge University, Cornell University, NUS Singapore, hingga Kyoto University juga University of Melbourne.
“Sebelum Schoters, NANO sudah berhasil melantai di Bursa Efek Indonesia. NIG bisa dibilang menjadi lokomotif yang memimpin pengembangan start up di Nanotech Group. Nano group serius menggarap bisnis platform digital, selanjutnya akan muncul anak-anak usaha Nano Group yang kinerjanya akan diakui oleh pasar,” tutur Nurul.
CEO Schoters Radyum Ikono menambahkan NANO telah memberikan support yang sangat luar biasa sejak pertama kali perusahaan berdiri.
“Peran NIG sangat pivotal terutama di fase awal. Mereka memberikan masukan yang sangat penting mengenai business process, kemudian juga membuka akses terhadap market yang potensial, selain tentu saja fasilitas seperti kantor,” tuturnya.