WhatsApp Kembangan Fitur Baru, Bisa Bikin Grup dalam Grup?

Aliftya Amarilisya
Senin, 8 November 2021 | 14:30 WIB
Pesan WhatsApp
Pesan WhatsApp
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Aplikasi pesan singkat WhatsApp disebut-sebut tengah membuat fitur anyar, yakni grup komunitas yang memungkinkan Anda punya anggota lebih banyak.

Dilansir dari The Verge, aplikasi di bawah naungan Meta itu akan mengembangkan fitur grup yang mana memberi lebih banyak otoritas kepada admin.

Adapun salah satu otoritas yang dimaksud ialah dimungkinkannya membuat grup di dalam grup yang mungkin akan diatur di bawah payung komunitas Discord.

Selain itu, admin pun dapat mengundang anggota baru lewat tautan undangan grup, lalu mengirimkannya ke anggota lain.

Sayangnya, hingga saat ini belum terbayang akan seperti apa tampilan perbincangan grup di dalam grup tersebut.

Namun, tampaknya akan ada perbedaan desain antara obrolan grup komunitas dengan obrolan grup biasa.

Lebih jauh, pihak WhatsApp sendiri juga belum memberikan penjelasan kapan fitur baru itu akan diluncurkan.

Lepas dari itu, kehadiran fitur baru disebut membuat WhatsAppp mencoba untuk menutup kekurangan dari aplikasi sejenis, seperti Signal dan Telegram.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper