Bisnis.com, JAKARTA -- Platform video singkat TikTok berkomitmen membantu keberlangsungan bisnis usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di masa pandemi virus corona ini.
"Banyak UMKM yang terkena dampak Covid-19. Kami percepat dukungan terhadap UMKM," kata Direct Sales Leader TikTok Indonesia, Pandhu Wiguna, dikutip dari Antara, Jumat (10/7/2020).
Sebelumnya, TikTok memperkenalkan platform TikTok for Business yang bisa digunakan untuk mempromosikan usaha, termasuk oleh para UMKM, dan berinteraksi dengan konsumen. Platform asal China ini memiliki program global "Back-to-Business" untuk membantu UMKM di dunia dengan total bantuan senilai US$ 100 juta dolar.
UMKM, termasuk dari Indonesia, bisa mendaftar ke program tersebut. Jika dinyatakan lolos, UMKM tersebut akan mendapat dana sebesar US$300 dalam bentuk kredit yang bisa digunakan untuk beriklan di TikTok.
TikTok juga memperkenalkan platform self-serve di dalam TikTok for Business untuk mengakses solusi periklanan. Melalui self-serve, UMKM bisa mengakses alat-alat kreasi untuk membuat iklan orisinal di TikTok, dilengkapi dengan Video Creation Kit, Smart Video Soundtrack dan TikTok AdStudio.
Adapun, self-serve memiliki fitur flexible budgets agar pengiklan bisa menyesuaikan pengeluaran mereka. TikTok for Business menggunakan fitur performance targeting untuk membantu pebisnis menemukan konsumen baru yang tepat.