Garena Bakal Tambah Karakter Lokal di Gim Free Fire

Rezha Hadyan
Senin, 16 Maret 2020 | 15:19 WIB
Game online/
Game online/
Bagikan

Bisnis.com, Penerbit sekaligus pengembang gim Garena menyebut akan kembali merilis karakter lokal dalam gim Free Fire setelah meluncurkan karakter lokal Jota, yang terinspirasi dari aktor laga kenamaan Joe Taslim.

Seperti diketahui, karakter Jota sudah dirilis pada 16 Maret 2020 di peladen (server) global. Pemain Free Fire atau Survivors yang ada di Indonesia sudah bisa mendapatkan karakter tersebut langsung setelah dirilis, sedangkan di luar Indonesia baru bisa didapatkan mulai 18 Maret 2020.

Produser Garena Free Fire Christian Wihananto mengatakan tidak menutup kemungkinan jika pihaknya akan kembali merilis karakter lokal layaknya Jota dalam gim bergenre Battle Royal yang tersedia untuk perangkat berbasis Android dan iOS itu. Namun, dia belum bisa memberikan kepastian kapan karakter lokal selanjutnya akan dirilis.

"Kemungkinan [ditambah] karakter lokal lainnya tentu ada, tetapi belum ada kepastiannya kapan dan akan seperti apa. Tidak menutup kemungkinan juga nanti karakternya [terinspirasi] dari Iko Uwais (aktor laga Indonesia)," katanya ketika ditemui oleh Bisnis.com di Tenis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu (15/3/2020).

Christian menambahkan selama ini kehadiran karakter lokal di dalam gim Free Fire sudah lama menjadi keinginan para Survivors. Pihaknya senang bisa bekerjasama dengan Joe Taslim yang sudah dikenal luas, tidak hanya di Indonesia sebagai aktor laga.

“Melalui karakter Jota, kita berharap tidak hanya dapat menjadi lebih dekat dengan pemain Indonesia saja. Tetapi juga dapat memperkenalkan Indonesia kepada pemain Free Fire di seluruh dunia,” katanya.

Free Fire merupakan gim bergenre Battle Royal dimana terdapat 50 orang pemain yang terdampar di sebuah pulau terpencil dan saling menjatuhkan satu sama lain. Gim ini telah menjadi gim mobile nomor satu di 22 negara sejak 14 Januari 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rezha Hadyan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper