Bisnis.com, JAKARA - PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) melampaui target pembangunan Base Tranceiver Station (BTS) pada tahun ini.
Hingga 9 bulan pertama 2019, Telkomsel membangun 22.000 BTS baru, yang ditargetkan awalnya hanya 20.000 hingga akhir tahun.
Pembangunan BTS baru oleh Telkomsel juga meliputi BTS di wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T), sebagai perwujudan komitmen dalam menciptakan akses jaringan yang merataz
Vice President Corporate Communications Telkomsel Denny Abidin mengatakan pembangunan BTS bertujuan untuk menghadirkan layanan Telkomsel, kepada seluruh masyrakat.
Dia berharap dengan jaringan yang makin luas, masyarakat dapat merasakan manfaat seperti menggerakkan roda perekonomian di sejumlah kawasan tersebut.
Denny menambahkan, Telkomsel juga menerapkan teknologi terbaru dalam pengembangan infrastruktur jaringan 4G LTE yang dapat meningkatkan kapasitas dan kecepatan hingga 3 kali lipat dari BTS 4G reguler.
Telkomsel juga mengembangkan infrastruktur untuk teknologi NB-IoT, trial VoLTE untuk mengoptimalkan kualitas voice pada jaringan 4G, serta di seluruh infrastruktur BTS 4G LTE telah mengaktifkan teknologi Carrier Agregation yang meningkatkan pengalaman pelanggan dalam mengakes internet.
Tidak hanya itu, Telkomsel juga mengimplementasikan teknologi 4G di seluruh BTS di frekuensi 900Mhz, sehingga cakupan layanan 4G makin luas mencapai 95% populasi di seluruh kota/kabupaten yang ada di Indonesia.
Denny mengatakan upaya penambahan BTS juga bertujuan untuk meningkatkan kapasitas mengingat adopsi masyarakat akan internet yang makin meningkat seiring dengan layanan-layanan yang diberikan oleh Telkomsel.
“Upgrade jaringan 4G LTE Telkomsel ini semakin memberikan pelanggan pengalaman mobile digital lifestyle yang sesungguhnya, dimana pelanggan akan dapat merasakan layanan data yang lebih cepat dan stabil,” kata Denny dalam siaran pers uang diterima Bisnis, Minggu (20/10/2019).
Telkomsel juga mempermudah dan menyediakan berbagai metode yang dapat dipilih oleh pelanggan untuk dapat menikmati konektivitas 4G ini.
Bagi pelanggan yang belum menikmati jaringan 4G, pelanggan dapat melakukan ganti kartu 4G Telkomsel dengan cara yang sangat mudah. Pelanggan dapat menukarkan kartu 4G di GraPARI terdekat.