Sewa Power Bank hanya Rp10.000 Sehari dengan Aplikasi Ini

Yusran Yunus
Selasa, 23 Oktober 2018 | 16:04 WIB
Co-Founder & Chief Executive Officer ReCharge, Dick Listijono (tengah) saat peluncuran ReCharge, Selasa siang (23/10/2018)./Bisnis-Yusran Yunus
Co-Founder & Chief Executive Officer ReCharge, Dick Listijono (tengah) saat peluncuran ReCharge, Selasa siang (23/10/2018)./Bisnis-Yusran Yunus
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Jalan Terus Saja (ReCharge), perusahaan startup asal Indonesia yang menyediakan jasa layanan penyewaan power bank berbasis aplikasi pertama di Indonesia, hari ini Selasa (23/10/2018) resmi beroperasi.

Peluncuran beroperasinya ReCharge ditandai dengan pengoperasioan ReCharge Station di Pacific Place Mall SCBD Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan.

ReCharge mengenakan biaya sewa power bank untuk masa sewa 24 jam sebesar Rp10.000.

Di wilayah Jabodetabek, ReCharge mengoperasikan beberapa station di pusat-pusat perbelanjaan ternama antara lain Pondok Indah Mall, Mal Kelapa Gading, Kuningan City, Bintaro Jaya Xchange, Living World, Mega Bekasi Hypermall, Mall BTM Bogor.

Serta di sejumlah lokasi lainnya seperti gedung perkantoran, restoran, sekolah, balai pertemuan dan tempat-tempat hiburan.

"Untuk daerah-daerah lain seperti Surabaya, Bandung, Semarang, Makassar, akan kami buka juga. Namun untuk saat ini, kami masih konsentrasi untuk wilayah Jabodetabek dulu," kata Co-Founder & Chief Executive Officer ReCharge, Dick Listijono kepada Bisnis, Selasa siang (23/10/2018).

Untuk penggunaan layanan ReCharge cukup mudah. Caranya, calon penyewa terlebih dulu mengunduh aplikasi ReCharge melalui Google Play Store bagi pengguna Android dan App Store bagi pengguna iOS.

Setelah itu, cari lokasi station terdekat melalui fitur "Cari ReCharge". Lalu segera memulai langkah penyewaan dengan melakukan top up saldo baik melalui tunai atau non tunai.

Jika saldo sudah terisi, pindai QR code pada layar ReCharge Station, pilih tipe kabel yang sesuai kebutuhan (lightning, android atau USB Type C).

Setelah semua langkah itu dilakukan, power bank ReCharge keluar secara otomatis dari ReCharge Station. Power bank pun siap untuk digunakan.

"Mudah-mudahan kehadiran ReCharge bisa memberikan dukungan kepada masyarakat Indonesia untuk terus meningkatkan produktivitas kesehariannya dan menduking mobilitas dengan menjaga daya ponsel agar tetap terkoneksi dengan baik," ujarnya.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Yusran Yunus
Editor : Sutarno
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper