Bisnis.com, JAKARTA--Dell meluncurkan produk laptop Dell Inspiron 11 Seri 3000 2-in-1 untuk pasar Indonesia.
Laptop terbaru ini tersedia dengan opsi sistem operasi Ubuntu dan Windows, dan memiliki desain engsel yang dapat berputar 360-derajat, memudahkan konsumen mengubah dari posisi laptop menjadi tablet dalam satu gerakan.
Catherine Lian, Managing Director, Dell Indonesia mengatakan Dewasa ini baik pelajar, orang tua, dan pekerja profesional ingin menggunakan perangkat mobile untuk batasan belajar, berhubungan dan meraih prestasi, beralih dari pekerjaan ke aktivitas pribadi dengan mudah.
“Inspiron 11 memungkinkan penggunanya menonton video atau melakukan video chat dengan orang-orang terkasih, belajar dan bekerja dimana saja dengan baterai yang tahan lama, atau menikmati kinerja dalam bentuk laptop 11-inci dengan touchpad precision Dell terbaru," ujarnya dalam rilis yang diterima Bisnis.com, Kamis (30/10).
Dell Inspiron 11 Seri 3000 2-in-1 yang dilengkapi prosesor Intel® Core™ generasi ke-4 menawarkan kinerja luar biasa setara PC dan mobilitas layaknya sebuah tablet, yang semakin memperluas kategori 2-in-1 baru.
“Prosesor-prosesor Intel Core generasi ke-4 menawarkan daya tahan baterai yang sangat lama serta peningkatan kinerja CPU dan grafis signifikan," kata Hermawan Sutanto, Marketing Director Intel Indonesia.
Inspiron 11 menawarkan prosesor hingga Intel Core i3 dan kapasitas penyimpanan 500GB. Dengan resolusi HD yang tajam, layar sentuh IPS laptop ini memberikan keleluasaan sudut pandang lebar hingga 160-derajat agar pengguna dapat menikmati pengalaman berbagi konten yang lebih nyaman.
Laptop ini juga dilengkapi fitur-fitur premium lainnya seperti desain yang tipis dan ringan, dan Waves MaxxAudio yang menawarkan audio high-definition.
Dell Inspiron 11 Seri 3000 2-in-1 telah tersedia di toko-toko ritel Dell, dengan harga mulai dari Rp5.670.000.