Bisnis.com, JAKARTA - Mengetahui umur kartu seluler menjadi hal yang viral dan mulai dipamerkan netizen di media sosial.
Tren mengungkapkan umur kartu seluler ini bermula dari TikTok, di mana konten kreator memamerkan seberapa lama umur kartu seluler mereka.
Hal ini kemudian membuat netizen penasaran, bagaimana cara melakukan pengecekan usia kartu seluler mereka.
Berikut ini adalah cara melakukan pengecekan umur kartu seluler untuk kartu Telkomsel, XL, Indosat, dan Smartfren.
Cara Cek Umur Kartu Seluler
1. Telkomsel
Cara cek umur kartu Telkomsel dapat dilakukan dengan udah yakni hanya perlu mengetikkan *999#. Kemudian pilih "cek umur kartu".
Setelah itu, informasi mengenai seberapa umur kartu seluler kita akan muncul di layar.
2. XL
Melakukan cek usia kartu seluler XL dapat dilakukan melalui situs xl.co.itd/id/ kemudian klik chat virtual asisten.
Setelah itu masukkan nama lengkap, email, dan nomor ponsel. Apabila sudah tersambung ke agent, anda menanyakan umur kartu seluler yang anda miliki.
3. Indosat
Sama seperti Telkomsel, cara mengetahui umur kartu seluler Indosat dilakukan dengan cara mengetikkan *123*50#.
4. Smartfren
Bagi pengguna Smartfren, cara cek usia kartu seluler Smartfren dapat dilakukan melalui smartfren.com. Klik simbol Robot Chaty di bagian pojok kanan bawah.
Setelah itu masukkan nama sesuai KTP dan nomor ponsel. Apabila sudah tersambung ke customer service (CS), Anda bisa menanyakan umur kartu seluler yang dimiliki.