Cara Download Video Youtube dengan Mudah dan Tanpa Aplikasi

Hana Fathina
Jumat, 13 Oktober 2023 | 19:35 WIB
Cara download video YouTube/Bisnis-Rizky Nurawan.
Cara download video YouTube/Bisnis-Rizky Nurawan.
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - YouTube saat ini merupakan sumber informasi dan hiburan yang hampir semua orang tahu. Jika dahulu TV dan radio merupakan sumber informasi dan hiburan, di era digital sekarang ini semua orang lebih suka untuk menonton video melalui YouTube. Saat ini juga sudah terdapat beberapa cara download video YouTube agar tidak menghabiskan kuota ketika menontonnya. 

Cara download video YouTube ini bisa kamu pilih yang menurut mana yang menurutmu paling mudah. Kamu bisa menggunakan browser untuk mengikuti cara download video YouTube di laptop. Hanya dengan melalui situs web, kamu sudah bisa download video YouTube di laptop yang tak diketahui banyak orang.

Berikut ini adalah beberapa cara download video YouTube yang sudah dilansir dari berbagai sumber: 

1. Menggunakan situs Y2mate.com 

  • Buka halaman YouTube dari browser kamu
  • Copy (salin) link video tersebut
  • Buka website Y2mate.com
  • Paste link yang sudah kamu copy pada kolom tersebut
  • Pilih kualitas video yang kamu inginkan
  • Download

2. Cara Download Video YouTube di Laptop Menggunakan situs ytshorts.savetube.me 

  • Buka halaman YouTube dari browser kamu
  • Copy (salin) link video tersebut
  • Buka website ytshorts.savetube.me/id
  • Paste link yang sudah kamu copy pada kolom “Tempel tautan YouTube Anda di sini”
  • Lalu pilih resolusi video yang kamu inginkan dan download

3. Menggunakan situs savefrom.net

  • Buka halaman YouTube dari browser kamu
  • Copy (salin) link video tersebut
  • Buka website Savefrom.net
  • Paste link yang sudah kamu copy pada kolom “Enter URL”
  • Pilih kualitas video yang kamu inginkan dan download

4. Download video YouTube dengan menambahkan SS pada link 

  • Buka halaman YouTube dari browser kamu
  • Tambahkan “ss” pada link tersebut seperti www.ssyoutube.com/… 
  • Secara otomatis kamu akan redirect ke halaman download
  • Setelah itu pilih resolusi video yang kamu inginkan
  • Lalu download

5. Download Video YouTube Menggunakan 9convert  

  • Cari dan pilih video yang akan diunduh di YouTube 
  • Copy url atau link video tersebut.
  • Kemudian buka website 9convert.com, dan paste url atau link video tadi.
  • Pilih opsi “UNDUH” dan pilih format video yang kamu inginkan.
  • Pilih kualitas video yang kamu inginkan.
  • Setelah itu kamu tinggal klik “DOWNLOAD” dan tunggu proses download video dari YouTube selesai.

6. Cara download video YouTube melalui tubeninja

  • Buka video YouTube yang ingin kamu unduh.
  • Copy link tersebut, lalu paste di tubeninja.net.
  • Klik Download.
  • Pilih format dan ukuran video yang kamu inginkan.
  • Biasanya video akan diputar terlebih dulu.
  • Lalu, pilih ikon titik tiga dan klik Download.

7. Cara download video YouTube dari Keepvid 

  • Buka YouTube dan pilih video yang ingin kamu download.
  • Salin link tersebut dan tempel di keepvid.site.
  • Pilih jenis file dan resolusinya.
  • Klik Download, kemudian klik sekali lagi.
  • Tunggu hingga prosesnya selesai.

Itulah beberapa cara download video Youtube yang bisa kamu coba. 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Hana Fathina
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper