Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Riset Opensignal, Indosat Jadi Pilihan Masyarakat Menonton Video

Opensignal menemukan fakta rata-rata kecepatan unduh-unggah Indosat mencapai 13,2 Mbps pada Desember 2021, naik 2,5 Mbps dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
Leo Dwi Jatmiko
Leo Dwi Jatmiko - Bisnis.com 14 Desember 2021  |  09:56 WIB
Riset Opensignal, Indosat Jadi Pilihan Masyarakat Menonton Video
Karyawan melayani pelanggan di gerai Indosat Ooredoo, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Bisnis - Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Opensignal, perusahaan swasta yang fokus dalam mengukur jaringan nirkabel, menilai masyarakat makin nyaman dalam menonton video di jaringan Indosat pada Desember 2021. 

 

Dibandingkan dengan Desember 2020, skor pengalaman pelanggan dalam menonton video di jaringan Indosat naik dari 55,2 menjadi 58,9 pada 2021. 

 

Opensignal juga menemukan fakta bahwa rata-rata kecepatan unduh-unggah Indosat mencapai 13,2 Mbps pada Desember 2021, naik 2,5 Mbps dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Kecepatan unggah naik dari 5,6 Mbps pada 2020, menjadi 7,2 Mbps pada 2021. 

 

Menanggapi laporan tersebut, SVP-Head of Corporate Communications Steve Saerang mengatakan Indosat Ooredoo berada di jalur yang tepat dalam menjalankan strategi turnaround.-

 

“Khususnya di sisi perencanaan jaringan yang ditunjukkan dengan meningkatnya rata-rata kecepatan unduh maupun unggah data,” kata Steve kepada Bisnis, Selasa (14/12). 

 

Steve menambahkan perseroan ke depan akan terus fokus untuk memperluas jangkauan layanan 4G berkualitas video di seluruh Indonesia, sambil terus mempersiapkan pemanfaatan layanan 5G. 

 

Saat ini layanan 5G Indosat hadir di beberapa kota dengan kasus pemanfaatan yang yang disesuaikan dengan kebutuhan di wilayah tersebut,  diantaranya sektor manufaktur, layanan publik, pengelolaan kota, kesehatan, pendidikan, pertanian, perdagangan, pariwisata, dan UMKM.  

 

“Kami akan menggunakan kasus pemanfaatan teknologi 5G yang dapat memaksimalkan potensi lokal agar mewujudkan Indonesia menjadi kekuatan digital di Asia Tenggara,” kata Steve.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

internet indosat video
Editor : Amanda Kusumawardhani

Terpopuler

back to top To top