Fokus Berdayakan UMKM Indonesia, Tokko Raih Penghargaan dari Google

Wahyu Arifin
Kamis, 2 Desember 2021 | 20:59 WIB
Ilustrasi startup./olpreneur.com
Ilustrasi startup./olpreneur.com
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Tokko, aplikasi dari perusahaan rintisan yang fokus pada pembuatan toko online khususnya untuk segmen UMKM, memenangkan penghargaan Google Play Users’ Choice Award sebagai aplikasi pilihan dari kategori pengguna.

Tokko keluar sebagai pemenang setelah bersaing melalui proses voting bersama 9 aplikasi lokal dan internasional lainnya yakni Clubhouse, Kuncie, To-Do List, Moises, Fita, Colourise, PhotoRoom, Shipper, dan Sejuta Cita.

Voting dibuka untuk para pengguna Google Play pada 3-17 November 2021. Tahun lalu aplikasi Microsoft Office keluar sebagai pemenang dalam kategori ini.

Google Play Users’ Choice Award merupakan ajang penghargaan tahunan yang diselenggarakan oleh Google secara global. Penghargaan ini merupakan bagian dari Google Play’s Best of 2021 Award yangmemberikan penghargaan bagi aplikasi dan game terbaik di seluruh dunia.

Tokko merupakan aplikasi pembuat toko online yang membantu UMKM mengatur penjualan daringnya secara menyeluruh. Melalui Tokko, UMKM dapat membuat website resmi jualan online hanya dengan 3 klik, melakukan personalisasi branding untuk website-nya, dan menjual langsung kepada pelanggan mereka.

Lorenzo Peracchione, Co-Founder and COO Tokko, mengatakan platformnya berkomitmen untuk memberikan manfaat bagi UMKM yang merupakan sektor ekonomi andalan masyarakat Indonesia.

"Penghargaan ini semakin memacu semangat kami untuk terus berinovasi mewujudkan visi misi Tokko yaitu memberikan pemerataan akses dan kemudahan bagi UMKM mengembangkan bisnisnya melalui teknologi. Inovasi dan teknologi jadi kunci keberhasilan bisnis saat ini,” ujarnya, dalam keterangan resminya, Kamis (2/12/2021).

Ini bukan pertama kalinya Tokko mendapatkan perhatian publik. Dua minggu yang lalu, Tokko Semesta, program komunitas dari Tokko, diresmikan di Surabaya oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Sebelum diluncurkan di Jawa Timur, Tokko Semesta sudah diluncurkan lebih dulu di Bandung, Jawa Barat.

Khofifah mengapresiasi upaya Tokko dalam mentransformasi kehidupan UMKM di Surabaya. Khofifah meminta Tokko bisa merangkul lebih banyak UMKM Surabaya untuk membantu mereka berkembang dan mengambil peran dalam upaya pemulihan ekonomi nasional dan daerah.

Tokko Semesta sendiri merupakan inisiatif untuk memberdayakan dan mensukseskan komunitas bisnis online UMKM melalui pelatihan dan pendampingan secara personalisasi.

Menurut Lorenzo, Tokko berkomitmen untuk memberikan solusi bagi UMKM pasca-go digital agar mereka dapat terus bertahan, menjangkau lebih banyak pelanggan dan mengembangkan usahanya.

Saat ini Tokko, kata Lorenzo, telah memiliki 2,5 juta pengguna di seluruh Indonesia yang terdiri dari pelaku usaha kecil, menengah dan besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Wahyu Arifin
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper