Ini Spesifikasi dan Harga Tecno Phantom X

Leo Dwi Jatmiko
Senin, 16 Agustus 2021 | 15:50 WIB
Tampilan belakang Phantom X./ Bisnis-Leo Dwi Jatmiko
Tampilan belakang Phantom X./ Bisnis-Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Pada Juli 2021, Transsion Holding, produsen ponsel asal China, melalui Tecno merilis ponsel premium Phantom X, yang merupakan koleksi pertama mereka di kelas premium. Bisnis.com mendapat kesempatan menjajal ponsel tersebut. Ada banyak kelebihan dan beberapa kekurangan dari ponsel tersebut.

Hal paling menonjol yang dibawa oleh Phantom X dibandingkan dengan ponsel Tecno lainnya adalah bodi kokoh dan elegan, kamera serta pengisian daya super cepat.

Untuk kamera belakang, Phantom X dilengkapi dengan tiga kamera dengan kamera utama 50MP super light sensitive camera, yang membuat ponsel ini dapat menangkap gambar di tempat minim cahaya. kamera lensa ultra wide 8MP dan kamera lensa portrait 13 MP.

Kamera malam Phantom X benar-benar dapat membuat gambar yang tidak terlihat menjadi lebih nampak. Kualitas gambar pagi hari dan sore hari tajam dan natural.

Phantom X juga memiliki dua kamera depan dengan kamera utama 48MP dan lensa ultra wide 8MP. Kualitas swafoto menjadi makin apik dengan kamera depan milik Phantom X.

Sementara itu untuk pengisian daya ponsel ini dilengkapi dengan kemampuan isi cepat 33W dan baterai 4700mAh.

Bisnis.com mencoba mengisi baterai ponsel ini selama 20 menit dari kondisi mati atau nol persen, hasilnya 60 persen kapasitas baterai ponsel terisi. Kemudian jika digunakan untuk bermain PUBG Mobile selama 47 menit, daya baterai yang terserap sekitar 7 -10 persen.

Ponsel Phantom X juga hadir dengan desain yang mewah dan elegan. Seluruh bodi ponsel terbuat dari material premium. Dengan panjang 163,5 mm, lebar 73,8 mmm dan 8,7 milimeter serta bobot 201 gram, ponsel ini terasa sangat mantap saat digenggam.

Sementara itu dari sisi layar, Phantom X menggunakan Super Amoled Curve dengan bentang 6,7 inchi. Sisi kiri dan kanan layar dibuat melengkung atau seperti ‘air terjun’ mirip Xiaomi M11 atau Samsung Galaxy Note20 Ultra. Sistem pengoperasian halus dengan refresh rate 90Hz.

Dari sisi dapur pacu, Phantom X menggunakan Helio G95 besutan MediatTek dan menggunakan sistem operasi Android 11. RAM sebesar 8GB dengan tempat penyimpanan internal sebesar 256GB.

Untuk sisi fitur, Phantom X memiliki teknologi pendingin cair Port USB C dan Port Headphone 3,5 mm. Phantom X juga memiliki asisten suara bernama Ella, yang memudahkan pengguna dalam membaca dan mengirim SMS serta mencari kontak.

Secara umum ponsel ini menawarkan banyak kelebihan dari sisi kamera, layar ‘air terjun’ pengisian daya, dan performa penggunaan yang halus dan kebut. Meski demikian ada sedikit catatan yang dapat ditingkatkan oleh Tecno ke depannya.

Dari sisi suara, ponsel Phantom X masih terasa kurang. Dengan satu speaker di bawah suara yang dihasilkan tidak optimal. Meski sudah diatur dengan tingkat volume suara tinggi, suara yang dihasilkan terbilang cukup kecil. Butuh speaker tambahan untuk menghasilkan kualitas suara yang lebih baik.

Layar ‘air terjun’ memang memberikan kesan elegan, namun terkadang layar ini terasa kurang sensitif. Pengguna merasa sedikit kesulitan saat memajukan video saat menonton YouTube dengan layar lengkung ini.

Ponsel Phantom saat ini belum tersedia di Indonesia. Phantom baru hadir di beberapa negara di benua Afrika. Dilansir dari berbagai sumber, ponsel ini dibanderol dengan harga berkisar Rp8 juta - Rp10 juta. Ponsel Tecno Phantom X hadir dengan dua pilihan warna yaitu Starry Night dan Monet Summer.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper