Apple Gusur Samsung Jadi Ponsel Terlaris pada Akhir 2020

Akbar Evandio
Jumat, 29 Januari 2021 | 14:27 WIB
Logo Apple Inc. di salah satu tokonya di AS/ Bloomberg
Logo Apple Inc. di salah satu tokonya di AS/ Bloomberg
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Akhir 2020 ditutup dengan penurunan jumlah pengiriman ponsel pintar secara global hingga 2 persen atau berada di angka 359,6 juta unit.

Dikutip melalui GSMArena, berdasarkan laporan Canalys pada tiga bulan terakhir 2020 menjadi momen yang kuat untuk produk ponsel pintar Apple. Pada kuartal IV/2020 perusahaan tersebut mengirimkan 81,8 juta unit atau naik 4 persen secara tahunan (yoy) sehingga mendorong Apple ke posisi teratas dalam hal pangsa pasar.

Disusul di posisi kedua, Samsung yang gagal mempertahankan posisinya pada kuartal IV/2020 karena pengiriman menurun 12 persen year-on-year (YoY) menjadi 62 juta unit. Adapun, penjualan gadget Huawei melorot tajam dibandingkan periode yang sama pada 2019.

Sementara itu, penjualan Xiaomi tumbuh 31 persen menjadi 43,4 juta, OPPO 15 persen (34,7 juta), dan Vivo 14 persen (32,1 juta). Pengiriman ponsel ketiga perusahaan ini melonjak di saat penjualan ponsel pintar Huawei tertekan sanksi dari mantan Presiden AS Donald Trump dengan pengiriman hanya 32 juta unit.

Menanggapi hal tersebut, pendiri dan pemerhati gawai dari komunitas Gadtorade Lucky Sebastian mengatakan penurunan pengapalan sebesar 2 persen pada kuartal IV/2020 akan membuat mayoritas vendor lebih agresif untuk memasarkan produknya pada kuartal I/2021.

“Tren vendor pada awal 2021 ini sudah terlihat dengan mulai dari awal. Maksudnya, saat awal tahun vendor biasanya belum mengeluarkan produk baru, tetapi sekarang dari awal tahun baru saja mereka sudah bersaing untuk menghadirkan perangkat baru,” ujarnya saat dihubungi Bisnis.com, Jumat (29/1/2021).

Menurutnya, hal ini dikarenakan distribusi vaksin yang telah terjadi di berbagai Negara sehingga optimisme dari para pemain muncul kembali yang dijawab dengan mengantisipasi peluang pada awal tahun.

Lucky melanjutkan untuk pasar Indonesia strategi yang tepat dilakukan para vendor untuk meningkatkan pangsa pasar adalah bertarung dengan pilihan produk mid-range dan budget phone. Pasalnya, dia menilai tipe ponsel ini yang paling banyak dicari dan diminati dari segi jumlah di Indonesia.

“Bisa dilihat dari penjualan awal produk seperti Samsung Galaxy A12 dan A02s, OPPO Reno 5, Xiaomi Poco M3 yang terlihat diminati masyarakat. Bahkan, ada potensi pemulihan lebih cepat untuk pangsa pasar Indonesia. Mungkin saja semester I/2021 keadaan pasar mulai membaik,” ujar Lucky.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Akbar Evandio
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper