Konsisten Dukung Industri Digital, Telkomsigma Raih Apresiasi CIA 2020

Media Digital
Selasa, 13 Oktober 2020 | 07:29 WIB
COO Marketing Group, Hartono Yarmantho dan CEO Telkomsigma, Sihmirmo Adi berpose bersama usai penyerahan penghargaan. Telkomsigma mendapatkan penghargaan di Jakarta, Kamis (08/10/20) untuk kategori Data Centre pada ajang Corporate Image Award 2020 sebagai The Best In Building and Managing Corporate Image.
COO Marketing Group, Hartono Yarmantho dan CEO Telkomsigma, Sihmirmo Adi berpose bersama usai penyerahan penghargaan. Telkomsigma mendapatkan penghargaan di Jakarta, Kamis (08/10/20) untuk kategori Data Centre pada ajang Corporate Image Award 2020 sebagai The Best In Building and Managing Corporate Image.
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Layanan data center Telkomsigma kembali dinobatkan dalam ajang Corporate Image Award (CIA) 2020. Telkomsigma dikategorikan sebagai perusahaan data center terbaik di Indonesia.

Bukan tanpa alasan, meskipun di tengah situasi dinamika gejolak ekonomi serta terpaan pandemi COVID-19, Telkomsigma dinilai mampu bertindak cepat dalam merespon tingginya permintaan layanan data center seiring dengan tren industri digital yang kian berkembang.

Peraihan ini tentunya tak lepas dari upaya Telkomsigma yang konsisten mengelola semua data center-nya dengan mengacu pada standar internasional yang diterapkan secara best practice.

Hingga saat ini, secara market share Telkomsigma mencapai lebih dari 40% untuk Layanan data center, selain itu Tekomsigma mengelola operasional 16 internet data center dan 3 enterprise data center yang tersebar di Indonesia.

Selain menyediakan layanan data center premium dengan berstandar Tier 4 Facility, CEO Telkomsigma, Sihmirmo Adi menjelaskan saat ini Telkomsigma juga menyediakan pilihan fasilitas data center berstandar Tier 3+.

“Melalui data center berstandar Tier 3+ kami melengkapi pilihan data center yang lebih terjangkau tanpa mengurangi kualitas standar prosedur operasional“, ujar Mirmo.

Hadirnya berbagai pilihan data center yang menjadi penopang layanan virtual berbasis cloud dinilai tepat guna mengakomodir kebutuhan industri sektor digital secara lebih luas.

Terlebih lagi, beragam sektor digital yang terus tumbuh selama pandemic COVID-19 sangat membutuhkan infrastruktur yang lebih fleksibel dan efisien.

Adopsi teknologi 4.0 seperti IoT, AI, dan AR, serta tingginya aktivitas virtual berbasis aplikasi atau Cloud (SaaS) di era new normal kian mendorong lonjakan trafik data yang berada di cloud dan tersentralisasi ke data center.

“Telkomsigma berada di garis depan sebagai provider teknologi yang siap memenuhi kebutuhan data center secara cepat, aman dan handal”, papar Mirmo.

Upaya Telkomsigma dalam menjaga kontinuitas layanan data center memang patut diapresiasi. Selain menerapkan protokol pencegahan COVID-19 secara menyeluruh di seluruh lokasi data centernya, Telkomsigma juga mengadopsi artificial intelligence berupa deteksi gerak untuk sistem pencahayaan, dan juga dalam proses monitoring data center selama 24x7.  

“Kami juga menyiapkan prosedur operasional spesifik melalui disaster recovery plan, business continuity drill, sistem cyber security, dan semua aspek yang dapat menjamin perlindungan data dengan data center Telkomsigma, pungkas Mirmo.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper