Bisnis.com, JAKARTA – Operator seluler menyatakan dukungan terhadap program subsidi kuota intenet, meski harga yang ditawarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kepada operator seluler sangat murah.
Direktur Utama PT Telekomunikasi Selular Setyanto Hantoro mengatakan sebagai bentuk dukungan bagi sektor pendidikan, perseroan sejak awal masa darurat pendemi ini telah menghadirkan ragam program kolaboratif bersama sejumlah platform pendidikan e-learning.
“Kami juga memastikan kesiapan kualitas dan kapasitas jaringan broadband berteknologi terdepan sebagai penunjang kegiatan pembelajaran jarak jauh,” kata Setyanto dalam siaran pers yang dikutip, Sabtu (26/9/2020).
Setyanto menjelaskan hingga kuartal III/2020, Telkomsel telah mengoperasikan lebih dari 228.000 unit BTS, yang menjangkau sekitar 95 persen populasi masyarakat.
Telkomsel juga menggelar program pendukung Merdeka Belajar Jarak Jauh (MBJJ), yang menghadirkan kartu perdana MBJJ bertanda khusus bagi masyarakat yang belum menggunakan layanan Telkomsel. Dalam kartu perdana MBJJ terdapat keunggulan paket Kuota Belajar 10GB serta paket kuota data renewal 11GB senilai Rp5.000 yang dapat diaktifkan berulang selama masa periode promo.
Sementara itu, Wakil Presiden Direktur 3 Indonesia, Danny Buldansyah mengatakan bahwa selain memberikan kuota gratis untuk pendidikan, 3 Indonesia juga memberikan kuota tambahan sebesar 30GB dan 6GB bagi pelanggan yang telah mengunduh aplikasi bima+ untuk pertama kali.
Melalui benefit kuota tambahan dari 3 dan kuota dari Kemendikbud, pelajar bisa mendapatkan total kuota hingga 86GB yang bisa digunakan untuk mengakses internet. 3 Indonesia juga melakukan distribusi kartu perdana ke sejumlah sarana pendidikan.
“Kami juga telah meningkatkan kualitas jaringan 4.5G Pro kami yang semakin luas dan kuat hadir di lebih dari 35.000 desa untuk memastikan pengguna kami berinternet dengan lancar,” kata Danny.
Chief Business Officer Indosat Ooredoo, Bayu Hanantasena mengatakan bahwa sejak pandemi perseroan terus mendukung para pelajar dan pengajar belajar dari jarak jauh, melalui paket IMClass dengan kuota 30GB hanya Rp1.
“Kami sangat senang dapat kembali bersama-sama membantu pemerintah dalam pendistribusian bantuan kuota data internet untuk memastikan bahwa pendidikan di Indonesia dapat tetap bisa berlangsung meski dalam kondisi yang sulit,” kata Bayu.