Intip Fitur Baru WhatsApp, Bisa Hapus Foto & Video Otomatis

Akbar Evandio
Rabu, 23 September 2020 | 13:31 WIB
Ikon Rooms juga ada di menu panggilan (call), yang kemudian akan mengarahkan pengguna ke Messenger untuk membuat Rooms. /Ilustrasi BISNIS.COM
Ikon Rooms juga ada di menu panggilan (call), yang kemudian akan mengarahkan pengguna ke Messenger untuk membuat Rooms. /Ilustrasi BISNIS.COM
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – WhatsApp, aplikasi perpesanan, diketahui tengah mengembangkan fitur baru bernama Expiring Media yang dipergunakan untuk menghapus foto, video, dan GIF secara otomatis.

Dikutip melalui Phonearena, situs WABetaInfo mengungkapkan bahwa setelah memilih foto, video, atau GIF untuk dikirim ke kontak, pengguna dapat mengetuk ikon baru untuk menjadikannya sebagai konten yang kadaluarsa untuk dihapus.

Selain itu, semua media yang dibagikan melalui fitur ini akan hilang setelah penerima meninggalkan obrolan tanpa meninggalkan jejak apa pun. Fitur Expiring Media sepertinya merupakan ekstensi dari fitur Expiring Messages yang saat ini juga masih dalam tahap uji coba.

File media yang dikirimkan akan menghilang secara otomatis akan ditampilkan dengan ikon timer yang menunjukkan bahwa media tersebut akan menghilang secara otomatis setelah dilihat.

Bisnis.com mencoba untuk meminta informasi lebih lanjut tentang fitur Expiring Messages atau Expiring Media. Namun, hingga berita ini diunggah pihak WhatsApp belum memberikan tanggapan.

Belum diketahui kapan fitur ini akan diluncurkan untuk seluruh pengguna WhatsApp. Akan tetapi, hingga saat ini, WhatsApp dapat terus mengubah fitur tersebut dan versi finalnya mungkin terlihat sangat berbeda, tetapi fungsinya akan tetap sama.

Sekadar informasi, fitur ini merupakan bagian dari update baru yang didaftarkan WhatsApp ke Google Play Beta Program untuk versi 2.20.201.1.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Akbar Evandio
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper