Biznet Technovillage Cimanggis Terdampak Pemadaman PLN

Rahmad Fauzan
Minggu, 4 Agustus 2019 | 21:49 WIB
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Pusat penyimpanan data Biznet yang berlokasi di Biznet Technovillage, Cimanggis, Jawa Barat, turut mengalami pemadaman listrik. Namun demikian, pemadaman tersebut dipastikan tidak berdampak terhadap layanan pusat data perusahaan.

Corporate Comunication Manager Biznet, Renya Nuringryas, mengatakan seluruh layanan berjalan normal selama terjadinya pemadaman.

"Data Center kami yang ada di Biznet Technovillage didukung oleh fasilitas yang kami bangun untuk mengatasi kejadian seperti ini," ujarnya kepada Bisnis.com, Minggu (4/8/2019).

Dari segi pasokan listrik, generator Biznet Technovillage mampu memberikan pasokan listrik maksimal apabila terjadi pemadaman hingga 4 hari kedepan. Apabila pemadaman berlangsung lebih dari 4 hari, perusahaan akan menambah pasokan bahan bakar generator.

Adapun, per pukul 19.00 WIB, pasokan listrik dari PT PLN ke Biznet Data Center yang berada di Biznet Techovillage telah normal kembali dan saat ini layanan pusat data di Biznet Technovillage telah kembali menggunakan pasokan listrik dari PLN.

Sebelumnya, PT PLN Persero melakukan pemadaman listrik di wilayah Jakarta, Banten, dan Jawa Barat. Pemadaman terjadi akibat trip atau gangguan yang dialami oleh Gas Turbin 1 sampai dengan 6 Suralaya, matinya Gas Turbin 7, serta gangguan di Pembangkit Listrik Tenaga Gas Turbin Cilegon.

Sementara itu, di Jawa Barat, gangguan dialami Transmisi Sutet 500 kV sehingga mengakibatkan padamnya listrik di sejumlah, antara lain; Bandung, Bekasi, Cianjur, Cimahi, Cirebon, Garut, Karawang, Purwakarta, Majalaya, Sumedang, Tasikmalaya, Depok, Gunung Putri, Sukabumi dan Bogor.

Dari sisi perbaikan penyebab gangguan, PT PLN melaksanakan pengamanan terhadap GSW yang putus, serta melakukan penyalaan kembali GT di Suralaya. Selain itu, perseroan melakukan scanning assesment kondisi GSW dengan tipe sama, dan pengaturan beban dari UP2B untuk meminimalisir pemadaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rahmad Fauzan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper