Lenovo Legion C730, Desktop Portabel dengan Spesifikasi Garang

Syaiful Millah
Senin, 17 Desember 2018 | 16:11 WIB
Desktop portabel Lenovo Legion C730 yang diluncurkan pada Senin (17/12/2018) di Jakarta/Bisnis-Syaiful Millah
Desktop portabel Lenovo Legion C730 yang diluncurkan pada Senin (17/12/2018) di Jakarta/Bisnis-Syaiful Millah
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan penyedia perangkat komputer asal China, Lenovo, kembali merilis perangkat terbaru dari lini khusus gaming, Legion C730 ke pasar Indonesia.

Consumer 4P & T1 Lead Lenovo Indonesia Deddie Sionader mengatakan, produk terbarunya merupakan desktop PC portabel yang ringan dan ringkas dengan performa tinggi sekelas komputer desktop. 

"Desktop C730 merupakan suksesor dari produk sebelumnya dengan desain yang kompak. Meski begitu, desktop ini hadir dengan fitur dan teknologi paling baru dari Intel dan Nvidia," katanya di Jakarta, Senin (17/12).

Legion C730 memiliki bentuk kubus (cube) 19 L portabel yang dapat ditempatkan dengan mudah di manapun. Bagian panel atasnya di desain transparan dengan menampilkan rig RGB berwarna yang dapat dikostumasi.

Lenovo Legion C730, Desktop Portabel dengan Spesifikasi Garang

Desktop terbaru dari Lenovo ini ditenagai prosesor Intel Core yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna mulai dari Core i7 hingga Core i9 dengan memori opsional overcloked 32GB Corsair DDR4. 

Lini ini dilengkapi dengan kartu grafis Nvidia GeForce RTX dengan beragam varian dari 1060, 2070, dan 2080. Kartu grafis dengan kapasitas paling kecil yang disediakan sudah mampu memberi pengalaman gaming dengan teknologi realitas virtual (virtual reality).

Urusan audio, perangkat baru Lenovo ini menggunakan Dolby Atmos yang merupakan perlengkapan audio premium untuk gim. Selain itu, dilengkapi juga dengan sistem pendingin ganda terbaru untuk menekan suhu pada saat perangkat dijalankan. 

Lenovo Legion C730, Desktop Portabel dengan Spesifikasi Garang

Legion C730 telah hadir di pasar Indonesia, untuk Desember tahun ini konfigurasi yang tersedia yaitu prosesor Intel Core i7 dengan harga Rp30 juta-an dan konfigurasi intel Core i9 yang dibanderol Rp50 jutaan. 

Untuk produk ini Lenovo menyediakan garansi selama 2 tahun. Layanan purnajual Legion C730 melingkupi accidental damage protection yang menanggung kerusakan seperti jatuh tanpa disengaja, terkena tumpahan air, lonjakan arus listik, dan LCD pecah.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Syaiful Millah
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper