Bisnis.com, JAKARTA - Telkomsel mengungkapkan telah terjadi penurunan kualitas jaringan komunikasi setelah gempa mengguncang Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Jumat sore (28/9) sekitar pukul 17.02 WIB.
Denny Abidin, GM External Corporate Communication Telkomsel menjelaskan terkait dengan adanya bencana alam gempa bumi yang berpusat di Kabupaten Donggala telah mengakibatkan gangguan terputusnya pasokan listrik PLN.
Kondisi itu berdampak pada menurunnya kualitas layanan telekomunikasi Telkomsel khususnya di Kabupaten Donggala, Kota Palu, dan Kabupaten Parigi Moutong.
"Telkomsel tengah berupaya secara maksimal dengan mengerahkan mobile back up power untuk mengurangi dampak gangguan tersebut. Kami memohon maaf atas ketidaknyaman yang terjadi," demikian keterangan tertulis yang diterima Bisnis, Jumat malam.