Lebaran 2015, Layanan Data Telkomsel di Jateng DIY Naik Signifikan

Oktaviano DB Hana
Kamis, 23 Juli 2015 | 02:30 WIB
GM ICT Operation Region Jateng-DIY Iswandi menunjukan layar monitoring jaringan Telkomsel/Telkomsel
GM ICT Operation Region Jateng-DIY Iswandi menunjukan layar monitoring jaringan Telkomsel/Telkomsel
Bagikan

Bisnis.com, SEMARANG - PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) mencatat peningkatan layanan data yang signifikan di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta selama Lebaran 2015.

Iswandi, GM ICT Operation Region Jawa Tengah and DIY, mengungkapkan peningkatan trafik layanan data menjadi yang tertinggi, yakni menjadi sekitar 168 ribu Giga Byte atau naik sebesar 172% dibandingkan  periode yang sama pada 2014.

"Apabila dibandingkan dengan hari normal 2015, terdapat kenaikan sebesar 53%," ungkapnya dalam keterangan resmi, Rabu (22/7/2015).

Untuk layanan suara, Iswandi menjelaskan pada periode Lebaran 2015 trafik percakapan tercatat sekitar 0,103 miliar menit.

Realisasi tersebut naik sebesar 14% jika dibandingkan trafik layanan suara pada Lebaran 2014. Jika dibandingkan dengan hari normal 2015, trafik percakapan itu meningkat 22%.

Sementara itu, trafik layanan pesan singkat atau SMS cenderung stagnan pada Lebaran 2015, yakni sebanyak 74 juta SMS atau naik sekitar 2% dibandingkan Lebaran tahun lalu.

"Apabila dibandingkan dengan hari normal 2015, trafik SMS naik sebesar 37%."

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper