OPPO Investasi US$30 Juta Beli dan Renovasi Pabrik di Tangerang

Samdysara Saragih
Selasa, 23 Desember 2014 | 14:42 WIB
 Oppo/gsmarena.com
Oppo/gsmarena.com
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Oppo, vendor ponsel pintar asal China menggelontorkan dana sekitar US$30 juta untuk membeli sebuah pabrik di Indonesia.

Investasi yang mencapai US$30 juta tersebut nantinya juga akan digunakan untuk merenovasi pabrik tersebut.

Oppo memilih Tangerang, Banten, sebagai lokasi pabriknya. Namun, vendor yang terkenal dengan gadget tertipisnya ini tidak membangun baru melainkan membeli pabrik yang ada dan merenovasinya. Oppo menggelontorkan investasi US$30 juta untuk mewujudkan basis produksi tersebut.

Pabrik seluas 27.000 meter persegi itu akan dilengkapi dengan gudang penyimpanan dan lini produksi untuk kapasitas produksi 500.000 smartphone per bulan. Masa renovasi diprediksi memakan waktu empat bulan, dimulai dengan groundbreaking pada Sabtu (20/12/2014) hingga beroperasi pada April 2015.

Presiden Direktur PT Indonesia Oppo Electronics, Jet Lee, mengatakan alasan pembangunan pabrik didorong oleh antusiasme konsumen Indonesia atas produk-produk Oppo. Dia mengatakan pabrik tersebut merupakan yang pertama di luar China untuk memproduksi smartphone dengan standar dan kualitas yang tak kalah dari negeri asalnya.

“Pembelian dan renovasi pabrik merupakan wujud komitmen dan keseriusan kami dalam berinvestasi di Indonesia,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Bisnis.com, hari ini, Selasa (23/12/2014).

Jet Lee mengklaim pabrik itu juga memiliki prosedur pengendalian mutu ketat sehingga produk Oppo yang dihasilkan lulus uji quality control sebelum didistribusikan ke ritel-ritel.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Nurbaiti
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper