Bisnis.com, JAKARTA--Operator telekomunikasi PT Indosat Tbk (ISAT) bekerja sama dengan Google Inc dalam penyediaan konten digital melalui layanan carrier billing Indosat dengan Google Play.
Presiden Direktur Indosat Alexander Rusli menjelaskan tujuan aliansi strategis ini agar pelanggan perseroan dapat melakukan pembelian konten aplikasi, game, atau buku dengan menggunakan pulsa.
"Layanan ini kini dapat dinikmati pelanggan prabayar maupun pascabayar perseroan," jelasnya Selasa (16/12).
Menurutnya, sistem carrier billing menawarkan pilihan pembayaran yang lebih nyaman ketimbang metode pembayaran kartu kredit mengingat banyaknya masyarakat yang belum mendaya-guna layanan perbankan di Indonesia.
Carrier billing merupakan metode pembelian konten yang dipotong langsung dari pulsa pelanggan prabayar atau ditagihkan dalam tagihan pelanggan pascabayar.
Metode tersebut saat ini tersedia bagi pengguna ponsel pintar dengan sistem operasi Android yang juga memiliki Google Account.
Sebelumnya, perseroan juga menggenjot layanan uang elektronik e-money dengan menggandeng Qatar National Bank (QNB) Group melalui PT Bank QNB Kesawan Tbk (BKSW).
Dengan demikian, layanan uang elektronik perseroan menjadi mobile money provider pertama yang bersinergi dengan kartu anjungan tunai mandiri (ATM) besutan bank. Sehingga pengguna hanya mendaya guna satu nomor untuk berbagai utilitas.