Ritel: Sistem Pronto Bisa Dikostumasi Hingga 50%

Arif Gunawan
Rabu, 29 Oktober 2014 | 21:00 WIB
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Pratesis, perusahaan mitra Pronto Software di Indonesia telah menerapkan aplikasi sistem layanan ritel berbasis teknologi informasi ini di dua gerai ritel ternama yakni Global Teleshop dan SaveMax wholesale.

Presiden Direktur PT Pratesis Singgih Tjahjono mengatakan sistem layanan Pronto Software bisa dikostumasi dengan keperluan tertentu sesuai keinginan peritel, namun hanya sebatas di bawah 50% dari sistem yang ada (default system).

"Karena kalau sampai mengubah total sistem yang sudah ada, buat apa membeli sistem yang sudah jadi? Dari dua ritel yang sudah jadi mitra, sistem layanan itu sudah berjalan dengan baik dan menunjang operasional gerai tersebut," katanya kepada Bisnis.com Rabu (29/10/2014).

Singgih optimistis sistem layanan berbasis teknologi informasi pada sektor ritel akan tetap dibutuhkan, mengingat terjadinya pergeseran pola belanja masyarakat yang sebelumnya konvensional dengan tawar menawar, ke arah pasar modern.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Rustam Agus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper