Bisnis.com, JAKARTA— Trafik pelanggan Telkomsel pada Hari Raya Idul Fitri 1435 H mencatat kenaikan, terutama di layanan data.
Head of Corporate Communications Telkomsel Adita Irawati mengatakan jika dibandingkan dengan 2013, penggunaan layanan data di hari lebaran 2014 melonjak hingga lebih dari 127%.Area Sumatera masih menjadi area dengan tingkat kenaikan penggunaan data tertinggi hingga lebih dari 169% menjadi 155 terabytes, disusul dengan area Jawa dan Bali dengan kenaikan hingga 156% menjadi 158 terabytes dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2013.
Adapun tingkat keberhasilan koneksi data mencapai lebih dari 99%, sementara tingkat keberhasilan pengiriman SMS mencapai lebih dari 98%. Sementara itu, tingkat kesuksesan panggilan mencapai lebih dari 97%.
Trafik layanan data mencatat kenaikan paling tinggi sebesar 127% menjadi 610 terabytes, di mana hal ini meningkat jika dibandingkan dengan trafik data di periode yang sama di tahun 2013. Sedangkan apabila dibandingkan dengan hari normal 2014, terdapat kenaikan sebesar 8%.
Untuk layanan SMS naik sebesar 9% menjadi 998 juta SMS, sedangkan apabila dibandingkan dengan hari normal 2014, trafik SMS naik sebesar 8%. Layanan suara di hari lebaran naik 1% menjadi 1.2 miliar menit jika dibandingkan dengan trafik percakapan di periode yang sama di tahun 2013. Sedangkan apabila dibandingkan dengan hari normal 2014, trafik SMS turun sebesar -4%.