Bisnis.com, JAKARTA - Seperti namanya Windows Phone 8.1, selama ini hanya digunakan untuk ponsel pintar. Adapun buat komputer tablet dan komputer pribadi tradisional, Microsoft menyediakan Windows RT dan Windows 8.
Dengan update terbarunya, Windows Phone 8.1 GDR 1, tampaknya Microsoft bersiap-siap mendukung perangkat keras baru: komputer tablet.
Seperti yang dilansir situs web Ars Technica, dokumen yang dimaksudkan untuk para OEM (original equipment manufacturer) dibocorkan oleh Microsoft secara tidak sengaja. Beberapa informasi dari bocoran ini menunjukkan indikasi dukungan Windows Phone 8.1 untuk kelas perangkat baru.
Windows Phone 8.1 GDR 1 akan mendukung peranti dengan layar 7 inci (ukuran yang lazim ditemukan pada komputer tablet) dengan resolusi 1920x1080 piksel. Selain itu ditambahkan pula dukungan untuk layar dengan resolusi 1280 x 800 piksel.
Update ini juga akan mendukung NTP, protokol yang digunakan untuk menyelaraskan waktu. NTP tidak terlalu diperlukan pada ponsel, yang bisa mendapatkan informasi waktu dari operator. Namun protokol tersebut lazim ditemukan pada komputer pribadi tradisional yang tidak selalu terkoneksi ke jaringan seluler.
Update terhadap Windows Phone 8.1 juga akan mendukung asesoris baru seperti smart cover, dan mensyaratkan keberadaan proximity sensor (sensor yang mendeteksi objek lainnya di dekat peranti).