GERHANA BULAN TOTAL: Dimulai Pukul 11:52 WIB, 90.000-an Orang Sedang Mengikuti Live Event

Yusran Yunus
Selasa, 15 April 2014 | 12:58 WIB
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Masyarakat Indonesia kecuali Jawa bagian barat, Kalimantan bagian barat dan Sumatra dapat menyaksikan fase akhir dari gerhana bulan total pada hari ini, 15 April 2014.

Gerhana bulan adalah peristiwa ketika terhalanginya cahaya matahari oleh bumi sehingga tidak semuanya sampai ke bulan. Peristiwa yang merupakan salah satu akibat dinamisnya pergerakan posisi matahari, bumi, dan bulan ini hanya terjadi pada saat fase purnama dan dapat diprediksi sebelumnya.

BMKG merilis fase gerhana bulan total pada hari ini akan dimulai pada pukul 11:52 WIB dan berakhir pada pukul 17:39 WIB, atau berlangsung selama 5 jam 47,2 menit. Puncaknya diperkirakan pada pukul 14:45 WIB.

Situs online Slooh.com menyediakan layanan untuk menyaksikan secara langsung gerhana bulan total ini.

Saat ini ada sebanyak 90.000-an menyaksikan langsung live event gerhana bulan total ini, ingin ikut juga menyaksikan? Klik tautan ini: http://www.youtube.com/watch?v=S7aXzE5ZNH8&feature=share

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Yusran Yunus
Editor : Yusran Yunus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper