Lenovo Luncurkan Ultrabook Tertipis di dunia

Rezza Aji Pratama
Kamis, 20 Maret 2014 | 23:40 WIB
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Lenovo akhirnya meluncurkan generasi ketiga dari ultrabook Thinkpad X1 Carbon, yang diklaim merupakan ultrabook tertipis di dunia.

Produk yang pertama kali diperkenalkan di ajang International Consumer Show 2014 di Las Vegas ini dipasarkan di Indonesia dengan banderol Rp20 juta.

Thinkpad X1 ini memang produk premium yang mengusung keluarga prosesor bay trail Intel Atom Z3000. Yohan Wijaya, Head of MNC Sales Intel Indonesia, mengatakan Thinkpad X1 merupakan pengguna pertama prosesor terbaru Intel di Indonesia.

“Prosesor terbaru Intel ini mampu meningkatkan kualitas grafis hingga 72%. Dari sisi kecepatan juga akan meningkat 16% dari seri sebelumnya,” ujarnya, Kamis (20/3/2014).

Chief Operating Officer Lenovo Sandy Lumy mengatakan Thinkpad X1 ini hanya memiliki berat 1,27 kilogram yang dibuat dari bahan yang digunakan untuk membuat pesawat dan mobil balap.

Selain unggul dari sisi desain, ultrabook ini juga dibekali dengan daya tahan baterai hingga 9 jam. Menurut Sandy, jika ultrabook ini digunakan untuk menonton empat serial film Jason Bourne, baterainya masih akan tersisa.

Spesifikasi  Thinkpad X1 :
Prosesor              : Intel Core i7-4550U

OS                          : Windows 8.1

Graphic                                : Intel HD Graphic 5000

Memory              : 4GB DDR3 RAM 1600 MHz

Webcam              : 720p, HD Camera

Storage                                : 128 GB SSD

Baterai                  : up to 8,6 hours

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Rustam Agus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper