Bisnis.com, SEMARANG- Telkomsel Jawa Tengah dan DIY menyiapkan 7 BTS (base transceiver station) mobile untuk ruang publik guna mendukung kelancaran trafik telekomunikasi selama Lebaran.
Lonjakan trafik yang terjadi paling tinggi diperkirakan pada trafik data mencapai 44%, disusul voice 35%, SMS naik 15% dan kenaikan jumlah pelanggan sebesar 20%.
GM ICT Operation Region Jawa Tengah dan DIY, Ustriklanov Z. Titus mengatakan Telkomsel telah menambah kapasitas jaringan di 44 titik yang diperkirakan trafiknya bakal melonjak seperti bandara, tempat wisata dan area publik lainnya.
“Dalam menjaga kualitas jaringan baik SMS, telpon maupun penggunaan akses internet saat lebaran tahun ini di wilayah Jateng - DIY menambah 68 unit BTS baru dan menyiapkan 7 BTS mobile untuk ruang publik menambah 19 yang sudah ada,” katanya, Jumat (2/8/2013).
Pembangunan BTS baru itu, dilakukan untuk memenuhi kebutuhan komunikasi yang termasuk dalam rencana pembangunan 1.039 BTS tahun ini,dimana per Juni telah diselesaikan lebih dari 500 BTS, 70% untuk 3G dan 30% pada 2G.
Menurutnya, Telkomsel telah melakukan pengecekan kualitas jaringan dengan rute Jakarta - Semarang sesuai standar Permen QoS nomor 12 tahun 2008 tentang jumlah drop call, block call dan jumlah SMS dengan hasil pengecekan dinilai memuaskan.
GM Sales and Customer Care Telkomsel Region Jawa Tengah dan DIY, Rukmono Cahyadi menuturkan pihaknya berupaya memberikan layanan komunikasi yang lancar meski trafiknya melonjak dari hari biasanya.
“Wilayah Jateng-DIY telah menyediakan posko pusat layanan terpadu terdiri dari 51 Posko di Pringsewu Tegal, 10 Posko ATPM dan 74 Posko Polisi,” tuturnya.
Sementara untuk posko mudik, Telkomsel mendirikan 25 posko di bandara, terminal, stasiun, pelabuhan, 19 GraPARI Mobile, 6 GraPARI dan 14 tempat wisata yang akan beroperasi mulai 1 – 18 Agustus 2013. (ltc)