EKOSISTEM BROADBAND: Telkom Percepat Infrastuktur

Gajah Kusumo
Selasa, 18 Desember 2012 | 21:54 WIB
Bagikan

SURABAYA—PT Telekomunikasi Indonesia Tbk siap menggelar sejumlah terobosan guna mewujudkan ekosistem broadband di Indonesia. Proyek percepatan infrastruktur mulai dipersiapkan.

Direktur Konsumer Telkom Sukardi Silalahi mengungkapkan Telkom berambisi membangun 15 Juta homepass yang segera dimulai awal tahun depan. Jumlah itu akan terus dipacu hingga 25 juta homepass pada 2017 mendatang.

Proyek Indonesia Digital Network (IDN) itu juga akan ditandai penggelaran 2 Juta fasilitas WiFi, penambahan 90 .000 kilometer jaringan fiber optik, serta pengembangan  40 Node Tera Router. Percepatan infrastruktur itu akan menentukan seberapa jauh lompatan Indonesia menuju ekosistem Hi-Speed Broadband.

“Tak kalah penting, Telkom juga fokus membangun area digital society yang merata di seluruh kawasan strategis di Indonesia,” jelas Sukardi kepada Bisnis hari ini (18/12).

Sukardi berharap pemerataan ekosistem broadband akan mendorong pergerakan industri kreatif yang memanfaatkan layanan data. Dengan begitu, ucapnya, Telkom turut berkontribusi mempercepat pertumbuhan perekonomian di Indonesia.

Pelaku industri kreatif ke depan akan dimanjakan kemudahan akses menggapai konsumen, memacu transaksi, hingga efisiensi sistem pembayaran. Telkom menyiapkan layanan Speedy Instan Card sebagai kartu akses Internet prabayar.

Menurut Sukardi, pasar bisnis telekomunikasi nantinya tidak terbatas pada kelompok masyarakat tertentu dengan mengerucut pada klasikasi kelas ekonomi. Ekosistem broadband memungkinkan layanan Internet diakses dengan ongkos yang terjangkau. (if)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Gajah Kusumo
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper