5 Rekomendasi Handphone Murah dibawah 3 Juta Kualitas Oke

Media Digital
Kamis, 13 Oktober 2022 | 18:33 WIB
Foto: Ilustrasi Bermain Handphone
Foto: Ilustrasi Bermain Handphone
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Punya budget terbatas untuk membeli handphone? Namun ingin memiliki handphone dengan kualitas yang tidak kalah saing dengan handphone mahal? Bisa kok. Kamu bahkan bisa membelinya dengan harga dibawah 3 juta.

Meskipun belum memiliki fitur canggih seperti telepon genggam papan atas, namun HP murah tersebut memiliki spesifikasi yang sangat bisa diandalkan. Misalnya memiliki jepretan kamera mirip kamera DSLR, fitur lengkap, bisa digunakan untuk gaming dan daya tahan baterai yang tahan lama.

Saat membeli handphone baru, biasanya kamu juga membutuhkan case HP, agar penampilannya tidak polos dan menarik. Saat ini sudah banyak case HP dengan berbagai macam motif dan warna serta harga yang beragam yang bisa kamu beli. Jangan lupa, untuk sesuaikan case HP dengan merek dan tipe ponsel yang kamu punya. Berikut ini ada 5 rekomendasi handphone murah dibawah 3 juta, kualitas Oke. Apa saja? Simak ulasannya! 

Pilihan HP Murah 3 Jutaan

  1. Samsung Galaxy A04s
    Handphone keluaran Samsung ini memiliki desain futuristik. Bentuknya elegan, ramping dan mulus, sehingga membuat kamu nyaman saat menggunakannya. Terdapat 3 pilihan warna yaitu Green, Copper dan Black. Jika kamu mencari HP yang memiliki kamera yang bagus untuk selfie dan dapat menangkap detail dengan jelas, maka Galaxy A04s bisa kamu pilih. Karena memiliki kekuatan 50MP dari Main Camera.

    Ponsel pintar ini juga bekerja secara cepat dan efisien, berkat teknologi canggih Octa-core dan RAM 4GB. Memori internalnya juga cukup besar. Yaitu 64GB dan bisa ditambah menjadi 1TB dengan kartu microSD. Dilengkapi  juga dengan layar Infinity-V 6.5 inci. Baterai 5000mAh membuat handphone memiliki daya tahan yang lama, bahkan hingga berjam-jam. Handphone ini dibandrol dengan harga kisaran Rp 2.099.000.

  2. Redmi Note 10S
    Tersedia dalam 3 pilihan warna yaitu Ocean Blue, Onyx Gray dan Pebble White. Redmi Note 10S memiliki layar AMOLED 6,43 inch dengan rasio 20:9. Memori internalnya juga cukup besar yaitu 128 GB dan RAM 8GB. Mediatek Helio G95 adalah Chipset dari ponsel pintar ini.

    Baterainya tahan lama dan jangka waktu mengisi daya ulang juga cepat. Karena baterai Redmi Note 10S memiliki kekuatan dengan daya baterai 5.000 mAh dan fast charging 33W. Dilengkapi juga dengan kamera yang super keren. 64 MP untuk kamera utama, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP dan kamera depth 2 MP.  Kamu dapat membeli handphone ini dengan harga Rp 2.799.000.

  3. Realme 8
    Mencari handphone yang cocok untuk gaming? realme 8 bisa menjadi pilihan handphone murah dibawah 3 juta yang cocok untuk para gamers. Karena dilengkapi chipset canggih yaitu Helio G95 plus RAM 8 GB. Teknologi tersebut juga membuat ponsel bekerja dengan cepat dan efisien.

    Sehingga, kamu dapat leluasa memainkan game online yang digemari. Kameranya juga dapat diandalkan untuk menangkap objek foto secara jelas, karena dilengkapi dengan kamera ultra wide 13 MP, 2 MP untuk kamera macro dan kamera depth 2 MP.

    Handphone ini juga nyaman digunakan karena memiliki berat yang ringan yaitu 177 gram. Baterai juga tahan lama lho, dengan daya 5000 mAh serta pengisian cepat 30W. Handphone ini dibanderol dengan harga Rp 2.763.000. 

  4. Oppo A54
    Rekomendasi handphone murah selanjutnya adalah Oppo A54. Hadir dengan desain yang stylish, modern dan memiliki struktur yang kokoh. Ponsel canggih ini juga sudah memiliki sertifikasi IPX4, yang artinya tahan terhadap udara. Jadi sudah dipastikan HP ini awet dengan segala macam cuaca.

    OPPO A54 memiliki layar single punch-hole 6,51 inch dan fitur Eye Comfort. Agar mata kamu nyaman saat melihat ponsel ketika berada di kondisi matahari terik ataupun malam hari.

    Ponsel ini memiliki Triple Main Camera, yaitu main camera 13 MP, kamera makro 2 MP dan kamera bokeh 2 MP. Daya baterai juga sudah teruji tahan lama yaitu 2,2 hari dengan kapasitas baterai 5000 mAh. Oppo A54 dijual dengan harga 2.849.000.

  5. Vivo T1 5G
    Mencari handphone murah dengan jaringan 5G? Vivo T1 5G bisa jadi solusinya. Mengusung desain dinamis dan kokoh, handphone ini pasti digemari oleh para millennials.

    Layar dilengkapi dengan resolusi FHD+. Sehingga kualitas gambar tajam dan jelas. Handphone ini juga cocok untuk kamu yang gemar bermain game online. Karena chipset yang digunakan adalah MediaTek Dimensity 810 dengan RAM 4GB. Sehingga kuat untuk landasan pacu saat bermain game.

    Memori Internal cukup besar yaitu 128 GB dan baterai tahan lama dengan daya 5000 mAh. Hasil tangkapan kamera juga cukup baik walaupun tidak ada kamera ultra wide, karena dilengkapi kamera utama 50 MP kamera depth 2MP dan kamera makro 2 MP. Harga jual sekitar Rp2.979.000. 

Keuntungan Berbelanja HP 3 Jutaan di Shopee
Ada banyak ragam pilihan HP 3 jutaan yang dapat kamu temukan di Shopee. Bukan hanya pilihan yang bervariasi, berbelanja di Shopee menawarkan berbagai keuntungan menarik buat kamu. Beberapa di antaranya seperti metode pembayaran yang beragam, voucher gratis ongkos kirim, hingga berbagai pilihan voucher diskon.

Beli HP 3 Jutaan Hanya Melalui Shopee
Nah itulah 5 rekomendasi handphone murah dibawah 3 juta, kualitas Oke. Jadi pilih yang mana? Yuk segera beli HP murah, case HP, & aksesoris HP lainnya dengan harga terbaik hanya di Shopee.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper