Bisnis.com, JAKARTA - Kabar gembira bagi para tuna asmara atau jomblo karena Facebook baru saja meluncurkan Facebook Dating yang tak lain adalah layanan kencan daring.
Layanan yang mirip seperti Tinder, Badoo, Tantan OkCupid dan sebagainya itu diluncurkan di Eropa setelah tertunda selama lebih dari delapan bulan. Adapun sebelumnya, layanan tersebut rencananya diluncurkan pada perayaan Hari Valentine tahun ini.
Sebagai catatan, Facebook menunda peluncuran layanan tersebut di Eropa setelah Komisaris Perlindungan Data (Data Protection Commision/DPC) Irlandia, regulator utama di Uni Eropa untuk sejumlah perusahaan teknologi termasuk Facebook, menyuarakan kekhawatiran tentang peluncuran tersebut.
Baca Juga Ini Cara Mudah Menjaga Kesehatan Mata |
---|
Facebook Dating pertama kali diumumkan di Amerika Serikat pada September tahun lalu.
Melansir The Verge pada Kamis (22/10/2020), layanan kencan menawarkan fitur yang sama di Eropa seperti di AS, menggunakan profil Anda di Facebook untuk menemukan calon jodoh. Facebook menyesuaikan kecocokan ini dengan preferensi Anda, aktivitas Facebook, dan, jika Anda memilih, grup dan acara.
Meskipun layanan tersebut masih hanya muncul sebagai tab di aplikasi seluler Facebook, layanan ini sangat terintegrasi dengan produk raksasa sosial lainnya. Profil Anda dapat menarik cerita dan foto dari Instagram.
Anda juga dapat memulai panggilan video Messenger dari obrolan, dan fitur Secret Crush yang heboh mencari pengikut Instagram dan teman Facebook Anda untuk mencari pasangan potensial.
Dikutip dari laman resminya, Facebook mengumumkan bahwa Facebook Dating kini dirilis di Austria, Belgia, Bulgaria, Siprus, Republik Ceko, Denmark, Estonia, Finlandia, Prancis, Jerman, Yunani, Kroasia, Hongaria, Irlandia, Italia, Lituania, Luksemburg, Latvia, Malta, Belanda, Polandia , Portugal, Rumania, Swedia, Slovenia, Slovakia, Islandia, Liechtenstein, Norwegia, Spanyol, Swiss dan Inggris.
Facebook Dating saat ini juga tersedia di 20 negara lainnya, yaitu Argentina, Bolivia, Brazil, Kanada, Chili, Kolombia, Ekuador, Guyana, Laos, Malaysia, Meksiko, Paraguay, Peru, Filipina, Singapura, Suriname, Thailand, Amerika Serikat, Uruguay dan Vietnam.
Belum ada informasi lebih lanjut mengenai kepastian hadirnya layanan baru Facebook ini di Indonesia.