Vivo Mulai Jual Vivo Z1 Pro 6GB di Toko Offline

Yudi Supriyanto
Jumat, 4 Oktober 2019 | 17:21 WIB
Model memperlihatkan ponsel pintar Vivo V11 Pro saat peluncurannya di Jakarta, Rabu (12/9/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Model memperlihatkan ponsel pintar Vivo V11 Pro saat peluncurannya di Jakarta, Rabu (12/9/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Vivo mulai membuka penjualan perdana Vivo Z1 Pro 6Gb pada Jumat (4/10/2019 ) setelah menggelar sesi pre-order pada September 2019. 

Edy Kusuma, Senior Brand Director Vivo Indonesia, mengatakan Vivo Z1 Pro 6Gb bisa menjadi salah satu gawai pilihan konsumen untuk mendukung mobilitas yang tinggi. 

“Varian terbaru Z-Series ini sudah bisa dibeli langsung di store Vivo atau partner resmi Vivo mulai hari ini [Jumat],” katanya dalam siaran pers, Jumat (4/10/2019).

Dia menuturkan mitra ritel perusahaan yang menjual gawai itu adalah Erafone dan Teleshindo Shop yang tokonya tersebar di Indonesia. 

Vivo Z1 Pro 6GB dilengkapi dengan Snapdragon 712 AIE, baterai 5000 mAh yang dilengkapi teknologi 18w Dual-Engine Fast Charging, RAM 6GB, dan memori internal 128GB yang dapat diperluas hingga 256GB dengan tambahan kartu micro SD. 

Selain itu, Vivo Z1 Pro 6GB juga memiliki layar dengan bentang 6,53 inci dan aspek rasio 19.5:9. Layar gawai ini  juga dilengkapi dengan perlindungan layar sehingga tidak mudah rusak. Adapun pilihan warna yang disediakan adalah sonic blue dan sonic black.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Hendra Wibawa
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper