Layanan Internet XL Go Bisa Dipakai di Luar Negeri

N. Nuriman Jayabuana
Kamis, 26 Juli 2018 | 21:08 WIB
Group Head Mass Segment XL Axiata, Bernard Ho Swee Keong ( kiri ) bersama Chief Marketing Officer XL Axiata, David Arcelus Oses (kanan) dalam acara peluncuran paket XL GO Izi Baru di Jakarta. Kamis(26/7)/XL Axiata
Group Head Mass Segment XL Axiata, Bernard Ho Swee Keong ( kiri ) bersama Chief Marketing Officer XL Axiata, David Arcelus Oses (kanan) dalam acara peluncuran paket XL GO Izi Baru di Jakarta. Kamis(26/7)/XL Axiata
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA —PT XL Axiata Tbk. tengah menggenjot konsumsi layanan data internet berkecepatan tinggi penggunanya melalui perangkat modem MiFi XL Go.

Chief Marketing Officer XL Axiata, David Arcelus Oses, menyatakan pengguna layanan XL Go sekarang dapat memanfaatkan jaringan 4G LTE di sepuluh wilayah yang tersedia layanan telekomunikasi Axiata Group, yaitu Indonesia, Malaysia, Sri Lanka, Bangladesh, Kamboja, Nepal, India, Singapura, Makau, dan Hong Kong.

"Pengguna layanan XL Go sekarang dapat mengakses internet 4G LTE yang tersedia di sepuluh negara," ujarnya di Jakarta, Kamis (26/7).

Pengguna perangkat modem MiFi XL Go yang sedang bepergian ke luar negeri dapat secara otomatis langsung beralih menggunakan jaringan lokal yang tersedia. 

Di samping itu, XL Axiata turut meluncurkan paket modem terbaru bernama XL Go IZI dapat meningkatkan intensitas penggunaan layanan data. Melalui peluncuran paket tersebut, kuota data tak lagi dapat hangus jika melewati masa aktif. Kuota yang ada akan terus tersimpan dan terakumulasi.

Perangkat modem XL Go dapat diperoleh di seluruh gerai XL Center, Xplor, RO/RODE, beragam outlet gawai, serta Shopee dan online store lainnya senilai Rp479.000 per unit. Pemilik modem langsung memperoleh kuota data sebesar 20 GB kuota

Layanan internet cepat dengan modem XL Go IZI ini didukung dengan ketersediaan jaringan 4G LTE dari XL Axiata yang memiliki kecepatan mencapai 150 Mbps, Cipset Qualcomm 9207, baterai 2.300 mAh serta kapasitas untuk bisa membagikan WiFi ke 32 perangkat sekaligus.

XL Axiata merupakan operator telekomunikasi yang memiliki sebanyak 54,5 juta pelanggan. Sebanyak 76% di antaranya merupakan pelanggan yang turut menggunakan layanan data.

Perusahaan tersebut memiliki sekitar 105 ribu infrastruktur BTS, termasuk sekitar 68.000 BTS jaringan 3G & 4G yang tersebar di berbagai wilayah. 

Group Head Commercial GTM XL Axiata, Rahmadi Mulyohartono menyatakan perusahaan terus memfokuskan pengembangan jaringan 4G yang sudah tersedia di sebanyak 308 kota di Indonesia.

"Kami akan terus kembangkan kapasitas jaringan 4G, karena pengguna 3G juga sudah banyak berkurang. Frekuensinya bisa dimanfaatkan untuk beralih menggunakan teknologi yang lebih tinggi," ujarnya.

Menurutnya, konsumsi layanan data XL rata-rata mencapai 6.500 TB per hari. Dengan mengoptimalkan konsumsi data melalui perangkat MiFi, layanan internet berkecepatan tinggi lebih mudah menjangkau destinasi wisata yang berada di area terpencil. 

"XL Go ini terutama menyasar pengguna multiple device. Target pasarnya itu ada di kalangan traveler atau yang justru tinggal di second tier cities," ujarnya. 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper