Jayaboard Luncurkan Aplikasi Android

Ipak Ayu H Nurcaya
Kamis, 2 Juni 2016 | 06:34 WIB
Ilustrasi-Smartphone Samsung/Reuters
Ilustrasi-Smartphone Samsung/Reuters
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Jayaboard secara resmi meluncurkan Jayaboard Aplikasi dengan berbasis android. Jayaboard applications dibuat untuk para konsumen dalam memudahkan pencarian solusi interior plafon dan partisi.

Market Research and Communication Manager PT Petrojaya Boral Plasterboard, Sari Widuri mengatakan dengan menggunakan teknologi Location Base Service (LBS) pada ponsel pintar yang didukung dengan GPS (Global Positioning System), aplikasi tersebut mampu memberikan informasi solusi berupa produk dan system, perhitungan material, lengkap sampai kepada jaringan distributor, toko dan aplikator di seluruh wilayah pemasaran USGBORAL.

"Jayaboard Apps dilengkapi juga dengan fitur notifikasi yang selalu memberikan berita terkini. Aplikasi ini diharapkan dapat menjadi salah satu media untuk seluruh mitra USGBORAL dalam mendapatkan informasi terkini mengenai produk dan system jayaboard untuk pencarian produk interior terbaik dan terlengkap dibidangnya," katanya dalam siaran pers, Rabu (1/6/2016).

Peluncuran Jayaboard application ini, kata Sari, mengangkat tema Shelter dalam design booth pada IBT 2016 ini. Dengan filosofi shelter adalah sebuah tempat singgah untuk menuju ke suatu tempat yang sempurna, seperti halnya jayaboard selalu melakukan inovasi produk untuk memberikan kualitas dan pelayanan sempurna kepada para para mitra bisnisnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper