GAME ONLINE: Transaksi Upoint Capai 5.000/Hari

Samdysara Saragih
Sabtu, 13 September 2014 | 23:30 WIB
Proses top up alias pengisian saldo cukup mudah. /bISNIS.COM
Proses top up alias pengisian saldo cukup mudah. /bISNIS.COM
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Saat ini tersedia beberapa cara untuk bayar game online. Selain transfer bank, beli voucher, dan kartu kredit, rupanya ada pilihan lain yang jarang terdengar: potong pulsa alias uang elektronik.

Telkomsel merupakan salah satu operator yang telah berkolaborasi dengan penyedia game online lewat layanan bernama Upoint. Layanan ini dikelola oleh Metranet, yang juga anak usaha Telkom Group.

Layanan tersebut rupanya punya cukup banyak peminat. Dalam acara pameran Lyto Game Festival 2014, Upoint termasuk yang ikut mendirikan stand.

Salah seorang staf Metranet, Rezha Kaharulloh, mengklaim transaksi Upoint mencapai 5.000 per harinya. “Dalam sebulan bisa mencapai 200.000 transaksi,” katanya hari ini, Sabtu (13/9/2014).

Proses top up alias pengisian saldo cukup mudah. Para gamer langsung masuk ke situs upoint.co.id. Di situ terpampang daftar game yang dapat menggunakan layanan Upoint.

Setelah mendaftar, pengguna mengikuti petunjuk pembayaran. Tersedia beberapa pilihan harga yang senilai dengan potongan pulsa.

Setelah transaksi selesai, pengguna akan diberikan kredit yang dapat ditukar sebagai voucer bermain game. Contohnya, untuk potong pulsa sebesar Rp55.000, pengguna akan diberi kredit sebesar 40.000.

Tertarik? Silahkan langsung kunjungi situsnya!

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper