Smartphone Oppo Joy Masuk Indonesia

Lukas Hendra TM
Minggu, 27 April 2014 | 19:44 WIB
Oppo/gsmarena.com
Oppo/gsmarena.com
Bagikan

Bisnis.com JAKARTA– Perusahaan gadget asal Negeri Tirai Bambu, Oppo telah meluncurkan poduk smartphone kelas entry-level di Indonesia. Produk tersebut dinamakan Oppo Joy.

Produk penerus Oppo Find Muse ini akan dijual dengan warna hitam atau putih dengan bandrol US$138 atau sekitar Rp1,6 juta. Produk ini telah mendukung dual sim card dengan sistem operasi Android Jelly Bean 4.2.2.

 The dual-SIM Android smartphone akan mulai dijual di negara itu dalam waktu dekat sekitar $ 138 di skema warna hitam atau putih.

Namun, untuk urusan perangkat keras, perangkat ini telah menggunakan prosesor berinti ganda Cortex A7 yang dibesut Mediatek dengan kecepatan 1,3 gigahertz.

Kartu grafis sendiri menggunakan GPU Mali 400 dengan memori RAM sebesar 512 megabyte.

Sedangkan kartu memori data tersedia dengan kapasitas 4 gigabyte dan memiliki slot kartu microSD.

Layar dengan ukuran 4 inci ini memiliki resolusi 400 x 800 piksel. Semantara untuk kamera Oppo membenamkan kamera utama dengan kapasitas 3 megapiksel (MP) dan 0.3MP Unit menghadap ke depan.

Perangkat dengan ukuran 124 x 63 x 9.9mm, dengan berat 125 gram telah didukung oleh baterai berkapasitas 1.700 mAh. Juga telah mendukung konektivitas termasuk HSPA +, Wi-Fi, Bluetooth, dan GPS.

“Namun, perangkat ini tidak ada pada Oppo di luar Indonesia. Kami tidak akan terkejut melihat handset muncul di pasar berkembang lagi,” seperti dikutip dari gsmarena.com pada Minggu, (27/4/2014).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper