Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Breaking News

Ini Dia Produk Terbaru BlackBerry: BB Z10

Martin Sihombing
Jumat, 1 Maret 2013 | 10:08 WIB
Bagikan

JAKARTA-- BlackBerry telah merilis perangkat lunak pembaruan untuk smartphone BlackBerry 10, dengan fokus berdasarkan masukan-masukan pengguna.

Software pembaruan telah tersedia untuk sejumlah operator, namun perusahaan yang semula bernama Research in Motion itu belum menyelesaikan untuk semua operator mitranya.

"..dan kami sedang bekerja sama dengan semua mitra operator kami untuk menyediakan itu bagi Anda secepat mungkin," kata BlackBerry dalam pernyataan di blog resminya baru-baru ini.

BlackBerry mengerjakan perangkat lunak pembaruan itu hampir satu bulan sejak secara resmi meluncurkan smartphone BlackBerry 10, BlackBerry Z10 dan BlackBerry Q10.

Beberapa pembaruan dalam perbaikan perangkat lunak itu antara lain peningkatan performa aplikasi pihak ketiga. Aplikasi pihak ketiga akan berjalan lebih smooth dan cepat di perangkat BlackBerry.

BlackBerry juga memperbaiki kalender Gmail pada BlackBerry 10, kemudian fitur BlackBerry Hub, dan optimalisasi kemampuan kamera untuk menghasilkan foto lebih baik dalam situasi cahaya-rendah.

Kemampuan browser untuk menjalankan video dan media online juga ditingkatkan oleh BlackBerry, kemudian terakhir pembaruan yang membuat konsumsi baterai BlackBerry 10 lebih hemat.

BlackBerry mengatakan, pengguna biasanya mendapatkan notifikasi mengenai updates baru, atau pengguna bisa mengecek manual apakah upadate sudah disediakan oleh operator.

Untuk menginstal pembaruan, pengguna hanya melakukan beberapa langkah: buka Setting> Software Updates> Check for Updates>-kemudian ikuti langkah-langkah instalasi yang muncul di layar.

Software pembaruan berukuran sekitar 150MB dan direkomendasikan perangkat terkoneksi ke jaringan WiFi ketika akan mengunduh. (Antara/msb)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Martin Sihombing
Editor : Others
Sumber : Newswire
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper