INDUSTRI ONLINE: Global Mediacom bertekad jadi pemain terbesar

Andhina Wulandari
Senin, 29 Oktober 2012 | 22:00 WIB
Bagikan
JAKARTA – PT Global Mediacom  Tbk berambisi menjadi pemain besar dalam bisnis media di bidang komunikasi online dan industri online games di Indonesia dengan membentuk usaha patungan bersama Tencent, perusahaan penyedia jasa internet terintegrasi asal China.

CEO MNC Media Hary Tanoesodibjo mengatakan pasar bisnis new media di bidang online sangat menjanjikan untuk bisnis masa depan mengingat populasi  masarakat Indonesia yang sangat besar dengan pengenalan media yang cukup bagus serta demografi usia muda.

“MNC Media dan Tencent akan berkolaborasi menjadi pemain besar dalam bisnis new media pada bidang komunikasi online dan industry online games di Indonesia  karena pasarnya yang sangat menjanjikan,” ucapnya dalam rilis yang dipublikasikan di website Bursa Efek Indonesia, Senin (29/10/2012).

Corporate Secretary PT Global Mediacom Tbk Arya M Sinulingga mengatakan saat ini perseroan dan Tencent tengah melakukan proses evaluasi dan negosiasi untuk proses penandatanganan perjanjian pendirian perusahaan patungan yang akan didirikan dalam waktu dekat.

“Kami bermaksud menjajaki kerja sama di bidang online communication dan online entertainment product dengan Tencent. Harapannya kerja sama dapat berlanjut dengan pendirian joint venture company,” ujarnya.

Dalam kerja sama tersebut, Mediacom akan berkontribusi dalam mempromosikan produk dan layanan.

Sementara Tencent sebagai perusahaan jasa internet terintegrasi terbesar di China memberikan pengetahuan teknis dan dukungan melalui pengalaman di industri internet di Cina.

Saat ini aplikasi yang sedang popular di Indonesia dan dunia ialah WeChat yakni sebuah komunikasi mobile dan aplikasi jejaring sosial yang lengkap, gratis, cross-platform, dan berfitur lengkap, dan merupakan solusi untuk berhubungan dengan orang di dalam lingkungan sosial.(Foto:ANtara) (msb)

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Sumber : Dewi Andriani
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper