Bisnis.com, JAKARTA - Selama ini pemerintah selalu mengambil peran utama sebagai pemberi subsidi kepada masyarakat. Namun, zaman sudah berubah, tidak menutup kemungkinan pihak swasta untuk gantian bisa mengambil alih peran itu.
Seperti pada program subsidi kuota internet gratis yang disalurkan kepada pelajar dan tenaga pengajar untuk menunjang kegiatan pembelajaran jarak jauh (PJJ). Operator seluler memberikan kuota internet gratis dengan tetap diberikan keringanan biaya produksi dari pemerintah.