Bikin Anthem Ramadan, IM3 Ooredoo Gandeng Empat Musisi

Akbar Evandio
Sabtu, 18 April 2020 | 09:54 WIB
Karyawan melayani pelanggan di gerai Indosat Ooredoo, Jakarta, Rabu (2/1/2019)./Bisnis-Endang Muchtar
Karyawan melayani pelanggan di gerai Indosat Ooredoo, Jakarta, Rabu (2/1/2019)./Bisnis-Endang Muchtar
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1441 Hijriah, IM3 Ooredoo membuat kampanye pentingnya silaturahmi dengan menggandeng para musisi muda Tanah Air.

Empat musisi Indonesia, yakni Baskara Putra, Sal Priadi, Kunto Aji, dan Yura Yunita, akan digandeng untuk merilis anthem ‘Ramai Sepi Bersama’, yang bertujuan untuk menghidupkan semangat optimisme dan harapan bangsa di tengah pandemi yang sedang dialami.

SVP Head of Brand Management & Strategy Indosat Ooredoo, Fahroni Arifin mengatakan bahwa seluruh proses kampanye Ramadan IM3 Ooredoo mulai dari pembuatan musik, iklan televisi, hingga materi komunikasi lainnya dilakukan secara remote dari kediaman masing-masing dan kolaborasi mereka akan segera dirilis dalam waktu dekat.

“Dengan mengandalkan kuota internet serta jaringan Indosat Ooredoo, yang memungkinkan para pihak untuk berkolaborasi melalui platform chat, video call, dan email. Ini membuktikan bahwa di tengah keadaan sulit sekalipun, semangat kolaborasi untuk berkarya bisa tetap hidup dan menginspirasi kita semua,” jelasnya dalam siaran pers, Sabtu (18/4/2020).

Penyanyi dari grup musik .Feast, Daniel Baskara Putra mengatakan bahwa awalnya memang sulit untuk membayangkan lagu tersebut akan menjadi seperti apa.

"Waktu itu saya bikin ide kecilnya dulu, terus dikembangin jadi lagu. Pertama kali mengerjakan lagu enggak ketemu sama sekali, tapi hasilnya memuaskan," ujarnya.

Sementara itu, Penulis lagu, Sal Priadi juga mengakui dirinya sempat ragu apakah lagu tersebut bisa dikerjakan atau tidak karena keterbatasan untuk berinteraksi. Namun, dia menjelaskan bahwa proses penggarapan ternyata cepat dan lancar.

Adapun penyanyi, Yura Yunita bercerita bahwa berkarya tanpa tatap muka merupakan sebuah tantangan, khususnya untuk bagian syuting video.

"Jadi kamera gede dan tripod diantar ke rumah dan diajarin cara pakainya. Terus syuting sendiri. Pas lihat hasilnya suka banget, bikin merinding," ungkapnya.

Sementara itu, Pelantun lagu rehat, Kunto Aji berharap bahwa melalui kolaborasi dapat memberikan pesan yang positif. 

"Situasi sekarang ini kita beradaptasi gimana tetap berkarya. Kita semua sama-sama menghadapi hal yang enggak diinginkan. Jadi, sekarang dukung satu sama lain dengan keahlian masing-masing, karena kebahagiaan itu juga penting," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Akbar Evandio
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper