8.500 BTS XL Dukung Mudik dan Lebaran

Duwi Setiya Ariyanti
Selasa, 5 Juni 2018 | 12:53 WIB
Petugas teknisi XL memeriksa perangkat jaringan BTS 4G di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/6)./Antara-Yulius Satria Wijaya
Petugas teknisi XL memeriksa perangkat jaringan BTS 4G di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/6)./Antara-Yulius Satria Wijaya
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — PT XL Axiata Tbk. mengoperasikan 8.500 base transceiver station (BTS) baru guna mendukung mudik dan Lebaran tahun ini.

Direktur Teknologi XL Axiata Yessie D. Yosetya mengatakan BTS baru dioperasikan untuk mendukung pelayanan selama mudik dan Lebaran. Dengan tambahan 8.500 BTS baru, total jumlah BTS yang beroperasi menjadi 105.000 BTS.

Menurutnya, BTS baru diperlukan karena kenaikan trafik data dengan terus meningkatnya pengguna data di jaringan. Selain BTS, pihaknya menyiagakan sekira BTS bergerak di sepanjang jalur Jakarta—Surabaya.

"Ada 8.500 BTS baru yang kami persiapkan. Sekarang pada angka 105.000 BTS dengan 45.000 fiber optic," ujarnya, dalam acara Buka Bersama di Jakarta, Senin (4/6/2018).

Pihaknya pun memastikan seluruh jalur telah terjangkau jaringan 4G. Bahkan, dia menyebut jaringan 4,5G telah tersedia di lebih dari 100 kota.

Kekuatan jaringan ini, tutur Yessie, membantu konsumen yang menggunakan berbagai aplikasi mulai dari pemesanan tiket secara daring hingga akses hiburan dengan konten berbasis video seperti Youtube, Iflix dan Netflix juga penggunaan peta untuk menuju tempat-tempat baru selama mudik.

"Untuk jalur mudik lebih dari 99% jaringan kami sudah ter-cover 4G Jakarta—Surabaya 99% dari perjalanan tersebut bisa dipastikan ter-cover 4G network," katanya.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper