Bisnis.com, JAKARTA — Hingga April 2018, tercatat sebanyak 12 juta pelanggan Telkomsel menggunakan pelayanan perbankan melalui SMS.
Vice President Mobile Banking and Digital Advertising Tekomsel Harris Wijaya mengatakan pengguna pelayanan perbankan melalui ponsel terus tumbuh.
Sebagai gambaran, jumlah pelanggan Telkomsel sepanjang 2017 sebanyak 196,3 juta. Kendati porsi pengguna pelayanan SMS banking tergolong kecil, yakni hanya 12 juta yang berasal dari 74 bank, jumlah transaksinya naik 11% dalam waktu setahun terakhir.
"Dalam kurun waktu satu tahun terakhir, jumlah transaksi perbankan melalui SMS di jaringan Telkomsel meningkat 11%,"ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis, Kamis (12/4/2018).
Adapun, menurutnya, pelayanan melalui SMS banking ini berupa informasi saldo, infromasi transfer dana, dan notifikasi mutasi rekening.
Telkomsel mengembangkan layanan melalui menu akses *141# guna menjawab kebutuhan akses mobile banking. Melalui layanan tersebut, pelanggan bisa bertransaksi melalui petunjuk yang hadir dalam bentuk menu.
“Saat ini kami sedang mengembangkan aplikasi mobile banking berbasis SMS yang tentunya semakin mempermudah pelanggan dalam merasakan pengalaman bertransaksi dengan lebih nyaman,” katanya.
Dia menilai pelayanan jenis ini masih menjadi pilihan karena bisa diakses tanpa hambatan peranti. Pelayanan SMS banking bisa dilakukan para pengguna feature phone sekalipun karena tidak memerlukan akses pelayanan data.
Selain itu, tak ada keterbatasan cakupan karena bisa diandalkan di wilayah dengan kualitas jaringan minim.
“SMS masih menjadi platform yang dipercaya pelanggan untuk melakukan transaksi perbankan, karena layanan ini dianggap paling aman dan dapat diandalkan kapan pun dan di mana pun, bahkan di wilayah-wilayah dengan sinyal komunikasi paling minim sekalipun,” katanya.