Wah, Planet Mars Akan Menutupi Bulan pada Hari ke 6 Ramadan, Pertanda Apa?

Mia Chitra Dinisari
Selasa, 13 April 2021 | 19:56 WIB
Okultasi bulan
Okultasi bulan
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Fenomena langit menarik akan terjadi pada 17 April 2021 atau hari ke 6 Ramadan.

Dikutip dari Pussaina Lapan, disebutkan saat itu akan terjadi fenomena dimana Planet Mars akan terhalang oleh Bulan.

Fenomena ini juga disebut Okultasi Lunar atau Okultasi yakni ketika benda langit (planet, bintang, dsb) terhalang oleh Bulan.

"Fenomena ini akan terjadi tanggal 17 April mendatang," tulis Pussaina dalam akun instagramnya.

Okultasi adalah peristiwa yang berlangsung ketika suatu objek ditutupi oleh objek lain yang lewat di antar objek yang ditutupi dan pengamat. Istilah ini biasanya digunakan dalam ilmu astronomi, tetapi juga dapat dipakai secara umum.

Pada Juli 1997, bintang terang Aldebaran baru muncul kembali setelah okultasi oleh Bulan.
Beberapa contoh okultasi dalam bidang astronomi adalah okultasi Regulus oleh Venus pada tahun 1959. Cincin Uranus ditemukan saat planet tersebut mengokultasi sebuah bintang pada tahun 1977.

Pada 3 Juli 1989, Saturnus menutupi bintang 28 Sagittarii. Pluto mengokultasi bintang pada tahun 1988, 2002, dan 2006, sehingga atmosfernya dapat dipelajari.

Khusus di Jakarta  fenomena ini bisa disaksikan pada pukul 20.34 WIB hibgga 21.29 WIB. 

Selain Jakarta, fenomena ini juga bisa disaksikan di sejumlah daerah lainnya seperti Manado dan Yogyakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper