Good Doctor Luncurkan Aplikasi, Ada Fitur Vaksinasi Covid-19

Akbar Evandio
Senin, 1 Maret 2021 | 21:23 WIB
Vaksinator menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada pekerja sektor pariwisata yang berada di atas kendaraan saat vaksinasi Covid-19 dengan sistem 'drive thru', di Nusa Dua, Badung, Bali, Minggu (28/2/2021). Layanan vaksinasi dengan sistem 'drive thru' yang dilaksanakan Kementerian Kesehatan berkolaborasi dengan Grab dan Good Doctor tersebut merupakan layanan pertama yang dihadirkan di kawasan Asia Tenggara guna membantu mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Indonesia./Antara
Vaksinator menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada pekerja sektor pariwisata yang berada di atas kendaraan saat vaksinasi Covid-19 dengan sistem 'drive thru', di Nusa Dua, Badung, Bali, Minggu (28/2/2021). Layanan vaksinasi dengan sistem 'drive thru' yang dilaksanakan Kementerian Kesehatan berkolaborasi dengan Grab dan Good Doctor tersebut merupakan layanan pertama yang dihadirkan di kawasan Asia Tenggara guna membantu mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Indonesia./Antara
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan rintisan berbasis teknologi kesehatan (healthtech), Good Doctor resmi meluncurkan aplikasi kesehatan Good Doctor untuk membantu masyarakat mengakses layanan kesehatan di tengah pandemi Covid-19

Managing Director Good Doctor Indonesia Danu Wicaksana mengatakan layanan telemedis, telekonsultasi, dan pemeriksaan kesehatan mandiri saat ini telah menjadi salah satu alternatif yang dapat menjawab tantangan pemerataan akses kesehatan bagi masyarakat Indonesia.

"Di sini, kami sebagai salah satu penyelenggara telemedis masuk membantu masyarakat supaya akses layanan kesehatan tetap berlangsung secara baik di tengah pandemi," ujarnya dalam konferensi daring, Senin (1/3/2021).

Dia mengatakan kehadiran Good Doctor bermitra resmi dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

"Sebagai contoh kami memiliki 2.000 lebih partner rumah sakit dan juga apotek, dan kami memiliki ribuan dokter-dokter di seluruh Indonesia, baik itu dokter umum maupun dokter-dokter spesialis yang tersebar di 26 departemen spesialisasi yang bisa diakses oleh pengguna [user] di dalam aplikasi," katanya.

Menurut pantauan Bisnis, terdapat 6 fitur yang dimiliki Good Doctor pada halaman beranda aplikasi mereka yaitu konsultasi dokter, belanja obat, janji medis, benefit asuransi dan perusahaan, vaksinasi Covid-19 lanjut usia (lansia), dan tes Covid-19.

Untuk diketahui, salah satu fitur dari Good Doctor yakni, vaksinasi Covid-19 lansia saat ini hanya tersedia untuk masyarakat yang tinggal di wilayah Tangerang Selatan dan Bandung dengan pengguna yang bisa mengakses fitur tersebut ada di umur 60 tahun ke atas dan tidak dipungut biaya.

Adapun, waktu dan lokasi Pelaksanaan di wilayah Tangerang Selatan dilaksanakan pada 10—14 Maret 2021 dan berlokasi di Gedung Pertemuan PUSPIPTEK, JL. Perum Puspitek 3J No. 3J, Set, Kec. Setu, Kota Tangerang Selatan, Banten 15314.

Untuk Kota Bandung, vaksinasi akan dilaksanakan pada 10—14 Maret 2021 yang berlokasi di Sport Jabar Arcamanik, Jalan Pacuan Kuda No. 15b, Sukamiskin, Arcamanik, Bandung, Jawa Barat.

Sekretaris Jenderal Kominfo Mira Tayyiba mengatakan pengembangan ekosistem kesehatan digital di Indonesia memang penting dilakukan guna mendukung akses kesehatan yang merata bagi masyarakat, termasuk mempercepat proses vaksinasi nasional.

Mira melanjutkan berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), sektor informatika dan komunikasi (infokom) serta jasa kesehatan menjadi sektor dengan pertumbuhan tertinggi sepanjang 2020.

"Untuk infokom pertumbuhan tahunnya [year on year/yoy] adalah 10,58 persen sedangkan jasa kesehatan bahkan lebih tinggi lagi yaitu 11,6 persen," katanya Mira.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper