Catat! Ini Tanggal Peluncuran Realme X3 SuperZoom di Indonesia

Rezha Hadyan
Selasa, 2 Juni 2020 | 19:07 WIB
Realme X3 Superzoom
Realme X3 Superzoom
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Persaingan ponsel pintar kelas flagship makin panas. Tak mau kalah dengan kompetitornya, Realme akan memboyong Realme X3 SuperZoom ke Tanah Air pada 16 Juni 2020 mendatang.

Ponsel flagship besutan pabrikan asal China itu menghadirkan kamera dengan fitur super dan diklaim memiliki harga yang cukup bersaing jika dibandingkan merek lain.

Oleh karena itu, Marketing Director Realme Indonesia Palson Yi menyebut Realme X3 SuperZoom sebagai ponsel "flagship killer" layaknya sang kakak yang dirilis tahun lalu, Realme X2 Pro.

“Saya sangat senang mengumumkan bahwa kami akan menghadirkan Realme X3 SuperZoom di Indonesia untuk memperkuat eksistensi kami di segmen produk flagship, dan untuk menawarkan pilihan smartphone flagship terbaik dengan harga di bawah Rp10 juta,” ujar Palson Yi, dalam keterangan tertulis yang diterima Bisnis pada (2/6/2020).

Catat! Ini Tanggal Peluncuran Realme X3 SuperZoom di Indonesia

Yi menjelaskan, menghadirkan ponsel flagship di Indonesia merupakan salah satu dari strategi Realme di tahun ini sebagai Tech Trendsetter. Menurutnya, selama ini seri X Realme dikenal sebagai ponsel premium yang konsisten menghadirkan teknologi dan desain kekinian.

“Indonesia merupakan pasar penting bagi Realme, sehingga kami terus mendengar permintaan pasar dan mencoba mewujudkannya dengan menghadirkan smartphone flagship,” kata Palson Yi.

Realme X3 SuperZoom merupakan smartphone pertama realme yang memiliki lensa periskop. Menurut Yi, lensa tersebut memungkinkan pengguna memperbesar gambar hingga 60x sehingga objek terlihat dengan jelas dengan tingkat kehalusan gambar yang baik.

Selain itu, Realme X3 SuperZoom juga diklaim memiliki teknologi pembesaran paling canggih di kelasnya untuk menghadirkan menghadirkan pengalaman fotografi yang berbeda dari sebelumnya.

Untuk dapur pacunya, Realme X3 SuperZoom diotaki oleh chipset Qualcomm Snadpragon 855 Plus untuk melibas berbagai tugas berat, termasuk memainkan gim berat dan menonton film dalam kualitas HD. Chipset tersebut didukung oleh RAM 12GB.

Realme X3 SuperZoom dibekali dengan layar 6,59 inci IPS LCD 120Hz Ultra Smooth Display yang memberikan pengalaman lebih baik saat menonton dan menyentuh layar.

Belum ada informasi lebih lanjut mengenai banderol dari Realme X3 SuperZoom di Indonesia, akan tetapi di Eropa, Realme X3 SuperZoom dibanderol seharga 499 euro atau sekitar Rp8 jutaan untuk varian dengan kapasitas penyimpanan internal 256GB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rezha Hadyan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper