Pemerintah Minta Apple Bangun Pusat Pelatihan Teknologi Digital di Indonesia

Lorenzo Anugrah Mahardhika
Selasa, 14 Januari 2020 | 14:52 WIB
Logo Apple Inc./Reuters
Logo Apple Inc./Reuters
Bagikan

Bisnis.com, Tangerang - Pemerintah meminta Apple untuk membuka lebih banyak pusat pelatihan teknologi digital di Indonesia. Hal ini dilakukan untuk mencari bakat-bakat terpendam di wilayah yang belum terjangkau yang nantinya dapat menjadi motor perkembangan industri dan ekonomi digital.

Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Bambang P. S. Brodjonegoro mengapresiasi upaya Apple dalam membantu Indonesia mengembangkan SDM teknologi digital di Indonesia. Pembukaan pusat pelatihan seperti Apple Developer Academy dinilai akan mempercepat kenaikan kualitas dan daya saing SDM lokal di bidang ini.

Kendati demikian, ia mengakui pemerintah masih membutuhkan banyak bantuan dari berbagai pihak untuk mengembangkan teknologi dan perekonomian digital Indonesia. Untuk itu, ia meminta kepada perusahaan asal Amerika Serikat tersebut untuk membuka lebih banyak pusat pelatihan sejenis.

"Kami harapkan pusat pendidikan seperti ini nantinya minimal ada satu di masing-masing pulau besar di Indonesia," katanya saat ditemui di Apple Developer Academy Indonesia, Tangerang pada Selasa (14/1/2020).

Ia mengatakan, pembukaan pusat pendidikan dan pelatihan secara merata di Indonesia dapat menjaring bakat-bakat yang belum tersentuh sehingga dapat dididik menjadi tenaga kerja berkualitas tinggi. Dengan kemajuan teknologi saat ini, Indonesia semakin membutuhkan SDM berkualitas di bidang teknologi seperti programmer, pengembang (developer) aplikasi, dan lainnya.

Selain itu, pelatihan ini juga dapat melatih para peserta untuk mengembangkan kemampuan entrepreneurship sehingga mereka juga dapat mengembangkan usaha rintisan (startup) masing-masing yang akan berkontribusi terhadap kemajuan perekonomian digital Indonesia.

"Mereka juga dapat menekan pemakaian tenaga kerja asing di startup Indonesia yang sudah menyandang status unicorn," jelas Bambang.

Hingga saat ini Apple Developer Academy sudah dibuka di dua lokasi, yakni di Tangerang dan Surabaya, Jawa Timur. Adapun Apple telah berencana untuk membuka pusat pelatihan yang sama di Batam, Kepulauan Riau, tepatnya di Nongsa Digital Park (NDP).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper