Kamera Honor 10 Lite Mampu Mengenali 500 Suasana

Syaiful Millah
Rabu, 27 Februari 2019 | 17:02 WIB
Honor 10 Lite/Bisnis-Syaiful Millah
Honor 10 Lite/Bisnis-Syaiful Millah
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Merek ponsel pintar dibawah naungan Huawei Group, Honor, kembali meluncurkan produk terbarunya, yakni Honor 10 Lite untuk melengkapi portofolio di dalam negeri. 

Honor 10 Lite PR Manager Gracia Sheila mengatakan bahwa produk ini didesain khusus untuk pengguna generasi muda dengan tiga keunggulan utama. 

"Smartphone terbaru dari Honor ini punya desain yang sangat mewah, kamera yang luar biasa, dan full utility," katanya saat peluncuran produk di Jakarta, Rabu (27/2).

Honor 10 Lite hadir dengan desain mencolok menggunakan gradasi dua warna dengan teknologi tiga dimensi efek optik. Merek asal China mengahdirkan dua pilihan warna untuk Honor 10 Lite yaitu Sky Blue dan Midnight Black. 

Untuk displai, perangkat ini memiliki rentang layar 6,2 inci dengan rasio screen to body mencapai 90%. Selain itu, produk ini juga menggunakan desain dengan lengkungan pada kedua sisi layar. 

Dapur pacunya menggunakan prosesor Kirin 710 yang diklaim memiliki 130% performa grafis lebih tangguh dari generasi sebelumnya. Ditambah fitur GPU Turbo 2.0 yang semakin memaksimalkan kinerja grafik. 

Fitur lain yang menarik adalah Triple Bluetooth Connection yang memungkinkan pengguna menyambungkan tiga perangkat yang berbeda sekaligus menggunakan satu ponsel pintar. 

Urusan fotografi, Honor 10 Lite dilengkapi kamera depan dengan resolusi 24 MP aperture f1.8 lengkap dengan teknologi kecerdasan buatan (artificial intellegence). 

Bagian belakangnya menggunakan dual kamera dengan resolusi 13 MP f1.8 dan 2 MP f2.4 untuk mendukung hasil gambar bokeh

Pada kamera depan, tersemat juga teknologi AI yang memungkinkan sistem mengenali 22 kategori dan lebih dari 500 skenario foto yang diklaim mampu meningkatkan kualitas hasil gambar yang diambil. 

Honor 10 Lite hanya memiliki satu varian yaitu 4 GB RAM dan kapasitas penyimpanan 64 GB yang dibanderol dengan harga Rp.3.299.000 dengan bonus pembelian berupa headset.

Honor akan melakukan penjualan pertamanya melalui sistem daring di platform dagang-el Shopee dan Lazada pada 28 Februari. Secara resmi, vendor belum mengumumkan kapan perangkat ini akan tersedia di gerai-gerai luring. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Syaiful Millah
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper