PT Bit Teknologi Nusantara dan Hitachi Vantara Berkolaborasi Sediakan Platform Cloud

Sholahuddin Al Ayyubi
Sabtu, 29 Desember 2018 | 12:49 WIB
Ilustrasi/Istimewa
Ilustrasi/Istimewa
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--PT Bit Teknologi Nusantara resmi menjual layanan BIT Super Cloud Infrastructure as a Service (IaaS) serta Cloud Management Platform (CMP) ke semua pelanggannya di Indonesia.

Chief Operating Officer PT. Bit Teknologi Nusantara Marcus Tanihaha mengungkapkan BIT Super Cloud merupakan platform cloud khusus yang dibuat untuk perusahaan yang berencana memulai bisnis cloud computing sendiri.

Menurutnya, BIT Super Cloud yang diberdayakan oleh Hitachi Vantara tersebut menggabungkan kelebihan Hitachi Unified Compute (VSP) dengan computing, sehingga pelanggan bisa lebih aman dan hemat biaya.
 
"Diberdayakan oleh Hitachi Vantara, penawaran IaaS dan CMP dari BIT Super Cloud kami dapat menjadi jawabannya," tuturnya dalam keterangan resmi, Sabtu (29/12/2018).
 
Berdasarkan data Research and Markets, pasar IaaS diharapkan bisa mengalami Pertumbuhan Majemuk Tahunan (CAGR) sekitar 9,7% dan mencapai ukuran pasar total sebesar US$31,62 miliar pada 2023.

Dalam laporan itu disebutkan juga bahwa wilayah Asia Pasifik (APAC) akan menyaksikan pertumbuhan pasar regional tercepat berkat peningkatan adopsi solusi dan layanan cloud guna mengurangi biaya peralatan dan infrastruktur, didukung bertambahnya penetrasi internet serta jumlah pengguna perangkat seluler.

"Saat ini, perusahaan-perusahaan melihat data sebagai sarana untuk mempercepat inovasi dan meningkatkan mobilitas serta kelincahan, para CIO harus mengatasi masalah seperti data akses, biaya, keandalan, dan keamanan untuk perusahaan masing-masing," katanya.

Sementara itu, Managing Director Hitachi Vantara Indonesia, Robert Kayatoe mengungkapkan bahwa Hitachi Vantara berkomitmen mengembangkan berbagai alternatif produk dan layanan Hitachi-powered-as-a-service yang terbaik dan membantu para pelanggan melakukan transformasi bisnis ke arah digital.

"Melalui penawaran ini, pelanggan di Indonesia dapat meluncurkan dan mengoperasikan cloud kelas enterprise yang menghadirkan hasil bisnis yang diinginkan," ujarnya. 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Saeno
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper