200 Juta Smartphone Huawei Bakal Dikirim Tahun Ini

Newswire
Kamis, 28 Juni 2018 | 09:05 WIB
Karyawati memperlihatkan ponsel pintar Huawei Nova 2 Lite di Jakarta, Senin (16/4/2018).JIBI-Dwi Prasetya
Karyawati memperlihatkan ponsel pintar Huawei Nova 2 Lite di Jakarta, Senin (16/4/2018).JIBI-Dwi Prasetya
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Dalam sebuah video untuk memperingati ulang tahun komunitas Weibo Huawei, CEO Bisnis Konsumen Huawei Yu Chengdong mengatakan bahwa Huawei ingin mengirim 200 juta ponsel pada 2018.

Dia mengungkapkan Huawei mengirimkan lebih dari 150 juta ponsel tahun lalu termasuk seri Honor, sehingga lompatan ke angka 200 juta akan sangat besar -- yakni 30%.

Tiga bulan pertama tahun 2018 memperlihatkan bahwa Huawei berada di tempat ketiga dalam pengiriman ponsel, di belakang Apple dan Samsung.

Huawei juga bersaing ketat di posisi pertama di pasar dalam negerinya, China, dengan Xiaomi, Oppo dan Samsung.

Namun, bisnis mobile Huawei diperkirakan akan mengalami kesulitan bersaing secara global dengan Apple dan Samsung, sampai akhirnya kembali menjual perangkat di AS, demikian GSM Arena.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Newswire
Editor : Fajar Sidik
Sumber : Antara
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper