Facebook Perkenalkan Fitur Messenger Day

Sholahuddin Al Ayyubi
Selasa, 14 Maret 2017 | 02:38 WIB
Facebook/Reuters
Facebook/Reuters
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Layanan over the top global Facebook kembali memperkenalkan fitur teranyarnya bernama Messanger Day pada Facebook Messanger yang dewasa ini telah digunakan pengguna aplikasi tersebut untuk membuat foto dan video lucu sekaligus serius agar dapat dibagikan kepada penerima.

Sejumlah efek dan fitur visual teranyar juga sudah disematkan oleh Facebbook pada layanan tersebut. Beberapa efek yang sudah siap digunakan di antaranya adalah efek terpopuler seperti hati yang melayang dan bingkai Mardi Gras pada bagian art.

Selain itu, pada waktu yang bersamaan, Facebook juga telah melakukan uji coba untuk membagikan foto dan video, dengan menambahkan Day untuk di posting. Melalui fitur tersebut, banyak dari teman-teman pengguna yang bisa melihat dan memberikan balasan pada postingan tersebut.

Menurut Facebook, pengguna selalu dapat mengontrol siapa saja yang dapat melihat Day pengguna dan dapat membagikannya kepada semua orang atau memilih teman-teman dan anggota keluarga tertentu di Messenger.

Apapun yang telah ditambahkan pengguna pada Day tersebut akan hilang setelah 24 jam. Jadi pengguna dapat secara bebas menambah postingan sesering apapun sesuai kemauan mereka. Jutaan orang di seluruh dunia telah menggunakan Day untuk menunjukkan apa yang sedang mereka lakukan, apa yang sedang mereka rasakan dan mengundang teman-temannya untuk bergabung dalam aktivitas mereka atau hanya sekedar mengobrol.

Cara kerja Messanger Day yaitu pertama pastikan pengguna telah memperbarui aplikasi Messenger tersebut sehingga dipastikan memiliki versi terbaru. Berikutnya ke dua, buka aplikasi Messenger dan tekan kamera yang ditandai dengan sebuah matahari untuk merayakan peluncuran fitur tersebut, dengan melakukan hal tersebut pengguna dapat melihat kamera berlayar penuh atau tekan kotak "Tambahkan Day Anda" di bagian atas kotak masuk Anda untuk memulainya.

Ketiga, ambil foto selfie pengguna atau ambil foto maupun video lingkungan sekitar. Kemudian keempat, untuk menambahkan art dan efek, tekan ikon wajah tersenyum di bagian kanan atas dan kemudian pilih tambahkan ke bagian foto dan video pengguna. Pengguna juga dapat menambahkan teks di atas foto dengan menekan ikon "Aa" dan dapat menambahkan gambar dengan memilih garis berliku di bagian pojok kanan atas.

Terakhir, setelah memiliki foto dan video sesuai dengan apa yang diinginkan, tekan tanda panah di bagian pojok kanan bawah. Kemudian dapat secara langsung menambahkannya ke postingan Day Anda, menyimpannya di galeri ponsel atau memilih untuk mengirimkannya ke orang-orang tertentu atau grup. Foto atau video yang telah ditambahkan di Day dapat dilihat selama 24 jam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper